Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

idungmanchungAvatar border
TS
idungmanchung
Heboh! Pengusaha Mebel Beri Mahar Honda Jazz untuk Calon Istri

Foto: Istimewa/Muhammad Hanif

Jepara - Pernikahan pasangan kekasih di Kabupaten Jepara banyak menyedot perhatian masyarakat. Sebab, mahar yang dipakai tak biasa, melainkan satu unit mobil Honda Jazz.

Fenomena tersebut bahkan sempat menghebohkan dunia maya seperti facebook. Tak ketinggalan, akun @lambe_turah pun mengaploud poto Honda Jazz merah berkalung pita itu dengan caption "Kalau kamu halalin pasanganmu nanti, maharnya apaaa yaaaa kira kira," tulis @lambe_turah.

Pria yang memberikan mahar mobil itu adalah Muhammad Hanif (29), warga Desa Sukosono Kecamatan Kedung. Ia sengaja memberikan mahar itu sebagai wujud rasa cinta terhadap wanita yang dinikahinya, Lu'luatul Husna (24).

Prosesi pernikahannya dilangsungkan, Jumat (22/2/2019). Honda Jazz itu dihias dengan pita dan dibawa menggunakan armada angkut dari rumah Hanif menuju mempelai wanita di Desa Robayan, Kecamatan Kalinyamatan.

Saat detikcom berkunjung ke rumahnya, Hanif menceritakan, pemberian mahar Honda Jazz itu memang inisiatifnya sendiri. Selain sebagai bukti cintanya, ia merasa usahanya berbisnis mebel online yang digarap sehak 2013 membuahkan hasil.

"Mahar Honda Jazz itu memang inisiatif saya sendiri. Saya merasa bisnis mebel online saya berbuah hasil dan saya ingin kalau nikah maharnya Honda Jazz. Karena saya kebetulan ikut komunitas Honda Jazz Jepara," ujarnya, Rabu (27/2/2019).

Pemberian mahar Honda Jazz itu juga diberitahukan kepada kekasihnya baru beberapa hari menjelang akad pernikahan. "Tidak ada yang tahu. Luluk (istrinya) saya beritahu beberapa hari jelang pernikahan biar bisa menyiapkan hidangan untuk tamu-tamu," paparnya.

Muhammad Hanif adalah lulusan Manajemen Ekonomi Unisnu Jepara 2017. Ia sudah merintis bisnis mebel online lewat situs www.nirwanafurniture.com sejak 2013 silam. 

Sementara Lu'luatul Husna lulusan Akademi Kebidanan (Akbid) di Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara. Saat ini bekerja di sebuah apotek di Desa Kalipucang Wetan. 

(bgs/ddn)

sumber

Yang bikin heboh apa sih?
Honda Jazz OTR varian tertinggi cuma 290 juta.

Bagi orang desa itu tinggal jual 20 hingga 30 gelonggongan jati.

Apalagi yang di berita sang pemberi mahar bukan cuma jual kayu secara gelonggongan tapi juga mengolahnya menjadi barang jadi. Semakin jelas lah isi dompet dia nggak main-main.

Mungkin jadi heboh karena beritanya dibaca orang kota emoticon-Ngakak (S)

Bagi orang kota untuk resepsi saja berdarah-darah apalagi untuk mahar yang demikian.

Makanya buat orang kota sering-seringlah main ke desa-desa supaya nggak kagetan emoticon-Big Grin

40 tahun lalu saat jati hampir nggak ada harganya, memang benar sangat mengenaskan kehidupan orang desa. Makanya deras arus urbanisasi. Tapi semenjak 2000an awal saat jati mulai gila-gilaan harganya membuat kehidupan orang desa menjadi lebih baik.

Sebagai contoh: Ada anak desa masuk STM dan kepingin motor ninja, ortunya tinggal nyabut lima batang jati emoticon-Big Grin
tien212700
tien212700 memberi reputasi
2
3.5K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.4KThread41.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.