Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

msa0404Avatar border
TS
msa0404
Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!
Melukis dengan menggunakan watercolor atau cat air, bagi sebagian orang emang nggak gampang. Tapi bukan berarti nggak bisa dipelajari kan Gan Sis. Padahal, kalau sudah terlatih, melukis dengan cat air ini bisa sangat menenangkan dan mengembalikan suasana hati lho.

Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

Jenis cat air sendiri sebenarnya ada banyak, ada yang berbentuk pasta, ada pula yang berbentuk palet padat. Ane dulu sewaktu belajar menggunakan watercolor sih prefer pakai yang pasta karena lebih mudah diatur. Tapi kalau sudah trbiasa, pakai yang padat lebih praktis sih untuk dibawa kemana-mana.


Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

Nah, kalau Agan dan Sista pengen nyoba corat coret dengan cat air, jangan lupa untuk memakai kertas khusus yang memang untuk watercoloring ya. Agar hasilnya lebih bagus dan tekstur dari watercolor lebih kelihatan.


Ternyata menggunakan watercolor ada teknik-tekniknya juga Gan Sis. Sebenarnya kalo ane sih cenderung bodo amat ya hehe gambar ya gambar aja. Tapi kalau Agan dan Sista pengen mempelajari teorinya bagaimana, berikut beberapa teknik yang bisa Agan dan Sista terapkan untuk memulai ber-watercolor ria. Ane rangkum dari zetizen.com, cekidot! 



Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

Dry on Dry (brush dan kertas kering)

Hasilnya terlihat jelas banget kan guratan-guratan watercolor yang agak kasar, nggak membaur, dan terlihat kering tanpa air. PEnggunaan teknik ini paling bagus menggunakan cat air berbentuk pasta. Agan dan Sista hanya perlu menggunakan brush kering untuk mengambil sedikit pasta cat air, kemudian sapukan pada permukaan kertas kering watercolor. Teknik ini cocok digunakan untuk melukis permukaan kasar seperti permukaan batu atau untuk memberi efek warna yang tajam pada hasil sapuan kuas.

 

Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

Dry on Wet (brush kering, kertas basah)

Caranya cukup gampang Gan Sis, pertama, basahi permukaan kertas menggunakan brush basah. Keringkan brush dengan tisu, lalu ambil pasta cat air dan sapukan ke permukaan kertas  tadi. Efek warna yang ditimbulkan pada sapuan pertama memang terlihat pekat, namun pada hasil keringnya akan timbul efek penyebaran warna pada bagian tepi cat yang telah disapukan pada kertas basah tersebut. Cocok dignakan untuk Gan Sis yang pengen menimbulkan efek smudge.

 


Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba!

Wet on Dry (brush basah, kertas kering)

Teknik ini merupakan pertama yang wajib dikuasai. Teknik ini paling gampang digunakan untuk bikin efek lighting atau pencahayaan. Hasil sapuannya akan menimbulkan gradasi warna. Brush basah yang digunakan juga bakal mempermudah kamu untuk mengatur konsistensi warna gradasi dari pekat menuju transparan.


Teknik Coloring dengan Watercolor, Untuk Gan Sis yang Mau Mencoba! 

Wet on Wet (brush dan kertas basah)

Terakhir, teknik ini berfungsi untuk menimbulkan efek splatter atau bercak serta efek blurry pada lukisan. Caranya, basahi permukaan kertas dengan brush. Kemudian dalam keadaan brush masih basah, ambil cat dan pulaskan diatas permukaan kertas basah tersebut. Ohya, jika Agan dan Sista ingin melukisawan, bayangan, ataukarakter spooky kayak hantu, maka teknik ini sangat pas banget buat dipakai. 

 

Rada ribet sih ya emang tapi lama-lama gampang kok kalau sudah terbiasa. Jadi bisa bikin macam-macam tekstur deh. Selamat mencoba!

emoticon-Blue Guy Cendol (L)

1
4.1K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.