Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

.dllb.Avatar border
TS
.dllb.
IKUTI JEJAK YOUTUBE, VIDEO FACEBOOK KINI BISA DIMONETISASI!


Halo, para juragans/juragansist, 


Bagi kamu yang gemar mengupload video di facebook, kini kamu berkesempatan mendapatkan duit dari video yang kamu upload di facebook. 

Sama seperti Youtube, Facebook juga telah resmi menerapkan fitur monetisasi video, dimana video yang kamu upload bakal disisipi iklan dan pastinya gans/sist berkesempatan meraih pundi-pundi dollar sama seperti penghasilan dari monetisasi video di Youtube.

Berikut ini beberapa hal yang kamu perlu tahu tentang monetisasi video Facebook:

1. Syarat Monetisasi

Ada beberapa syarat yang ditetapkan oleh Facebook agar video kamu dapat dimonetisasi, yang paling utama adalah seluruh video yang diupload dan akan dimonetisasikan harus diupload di halaman facebook, jadi bukan di akun facebok pribadi kamu ya. Belum punya halaman facebook? tinggal dibuat aja gans/sist.

Nah, Halaman Facebook kamu harus memenuhi 3 kriteria minimum, yakni

Pertama: Memiliki 10.000 followers (pengikut)
Kedua: Dalam 60 hari terakhir video di Halaman kamu mencapai 30.000 tayang 1 menit untuk video yang berdurasi minimal 3 menit
Ketiga: Dalam 90 hari tidak terdapat konten (video/gambar) di halaman kamu yang melanggar standard komunitas Facebook.



2. Pembagian Pendapatan

Dalam laman resminya, Facebook menyebut memberikan pembagian keuntungan kepada para kreator (sebutan untuk pemilik video) sebesar 50% dari hasil iklan yang tayang di video para kreator, lumayan kan?emoticon-Blue Guy Peace

3. Video yang Dilarang/Tidak Dapat Dimonetisasi

Ada beberapa kriteria format video yang tidak dapat dimonetisasi, atau dengan kata lain Facebook tidak mengizinkan jenis video tersebut untuk disisipi iklan, yakni:
Video diam
Konten yang berisi satu gambar statis dan sedikit atau tanpa gerakan.
Angket gambar diam
Konten yang diposting hanya untuk tujuan meningkatkan interaksi dengan meminta orang untuk menanggapi pertanyaan yang diberikan oleh konten.
Pancingan interaksi
Konten yang memberi orang insentif untuk mengklik tautan atau menanggapi postingan melalui suka, komentar, atau bagikan.
Tayangan slide berisi gambar
Konten yang utamanya menampilkan gambar-gambar diam yang diputar berurutan.
Video berputar ulang
Konten yang berulang dan menampilkan segmen yang sama beberapa kali. Konten berulang dapat meliputi GIF dan konten dengan berbagai durasinya.
Montase teks
Konten yang utamanya menampilkan gambar diam atau bergerak dengan teks yang ditimpakan di atasnya.
Ini baru beberapa hal aja tentang monetisasi video Facebook, masih banyak hal lainnya yang perlu diketahui, untuk mengetahui banyak hal gans/sist bisa searching aja di om Goolge, hehe..

Nah, berhubung aku juga tengah membangun Halam Facebook untuk dapat dimonetasasi dan sekiranya para Gans/Sist tertarik menjadi kreator video Facebook dan pengen nyari duit juga dari Facebook, yuk gabung di grup facebook ini, biar kita bisa belajar bareng dan Insya Allah sukses bareng emoticon-I Love Indonesia (S)

Ini link Grupnya gans/sist Facebook Creator Indonesia (FCI)
Diubah oleh .dllb. 16-02-2019 06:44
0
3.9K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.