Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

albertliu6Avatar border
TS
albertliu6
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Seringkali kita bingung untuk memilih jenis latihan apa sih yang cocok untuk program atau tujuan kita berolahraga. Nah jenis latihan itu ada hypertrophy dan strength training.
Hypertrophy merupakan jenis latihan yang memiliki tujuan untuk membentuk atau mendefinisikan massa otot dengan isolation movement. Isolation movement atau gerakan isolasi adalah gerakan latihan yang menggunakan 1 kelompok otot saja, misalnya otot tangan saja atau otot dada saja. Untuk hypertrophy biasanya waktu istirahat nya kisaran 1-2 menit dengan repetisi 6-12 dan 4-5 set.

Strength training atau powerlifting adalah jenis latihan yang bertujuan untuk menambah kekuatan kita. Powerlifting ini sangat identik dengan compound movement.
Compound movement adalah gerakan latihan yang menggunaan 2 atau lebih kelompok otot yang bekerja misalnya dalam satu latihan yang bekerja otot dada dan otot bahu sekaligus. Untuk compound movement ini biasanya hanya 1-5 repetisi saja dengan waktu istirahat yang cukup lama biasanya 3-5 menit atau bahkan lebih dari 5 menit dengan 3-4 set setiap gerakan.
Beban yang digunakan besar namun besar disini relatif, yaitu besar sesuai kemampuan kita pada saat itu.

Nah apa saja sih latihan-latihan compound movement itu? Yuk kita simak

1. Benchpress
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Siapa sih yang gak kenal dengan latihan yang satu ini?
Benchpressmerupakan latihan yang menggunakan otot dada, bahu depan ( anterior deltoid) dan tangan bagian bawah ( triceps). Latihan ini banyak dimasukan kedalam kompetisi powerlifting.

2. Military press /overhead press
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Overhead pressmerupakan latihan yang menggunakan otot bahu dan triceps.
Latihan ini dapat dilakukan menggunakan dumbell ataupun barbel dan juga dapat dilakukan berdiri ataupun duduk, kalau ane sih demen sambil berdiri emoticon-Smilie

3. Pullup/chinup
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Latihan yang satu ini menggunakan berat badan sendiri sebagai beban utamanya.
Pullupmerupakan latihan yang menggunakan otot punggung ( lats) dan biceps.
Perbedaanya dengan chinup adalah otot yang bekerja lebih banyak pada gerakan pullup adalah otot punggung sedangkan pada gerakan chinup adalah otot biceps

4. Deadlift
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Deadlift sering juga disebut the king exercise. Latihan yang menggunakan hampir seluruh otot kita.
Terutama paha bawah ( hamstring), punggung bawah dan pantat ( glutes).
Deadliftjuga baik untuk kesehatan tulang belakang kita lho!

5. Bent-over/pendlay row
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Barbel/pendlay roymerupakan latihan yang menggunakan otot punggung dan tangan.
Perbedaan antara barbel row dengan pendlay row adalah pendlay row menggunakan beban yang lebih berat dan posisi awal beban berada di lantai kemudian ditarik ke arah dada bawah, sedangkan pada bent over row posisi awal beban akan ditahan oleh tangan kita.

6. Squat
Jenis latihan di gym yang bagus untuk meningkatkan kekuatan
Sumber : pinterest.com


Squatmerupakan latihan badan bagian bawah. Squat menggunakan otot paha atas ( quads), paha bawah sedikit, pantat, perut ( core) dan betis ( calf)

Nah itu dia beberapa jenis latihan yang brosis bisa coba (dari pengalaman ane sendiri) emoticon-2 Jempol
Selamat mencoba gaiss !
Diubah oleh albertliu6 24-01-2019 14:38
1
5.7K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Fitness & Healthy Body
Fitness & Healthy BodyKASKUS Official
2.4KThread1.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.