Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kangemilazaAvatar border
TS
kangemilaza
5 Tips Supaya Kamu Lebih Aktif dan Produktif Setiap Hari
Jadi remaja yang asik itu yang aktif dan produktif, nggak susah kok, kalian bisa mengikuti 5 tips ini agar aktif dan produktif sehari-hari.


Tetap fokus adalah salah satu hal yang sulit dalam memulai pekerjaan. Menunda-nunda pekerjaan juga merupakan salah satu hambatan seseorang untuk memulai pekerjaan. Kita jadi selalu berada dalam zona nyaman sehingga tidak bisa aktif dan produktif.

Kamu yakin masih mau menunda-nunda pekerjaan? Stop it, guys. Kali ini, aku akan memberikan tips agar selalu aktif dan produktif setiap hari.


1. Jadikan pekerjaan tersebut sebagai yang utama


Salah satu alasan seseorang menunda pekerjaan karena merasa kalau dia tidak mengerti dan bingung apa yang harus ia kerjakan. Untuk mengatasinya, jadikan pekerjaan tersebut sebagai yang utama. Urutkan pekerjaan dari yang paling tersulit terlebih dahulu. Dengan begitu, kita menjadi termotivasi untuk menyelesaikannya dan bersemangat dalam mengerjakan pekerjaan tersebut.


Dengan selesainya pekerjaan tersebut, kamu akan merasa lega dan jadi lebih bersemangat lagi untuk menyelesaikan pekerjaan yang lain.


2. Tenangkan pikiran kamu ketika ada pekerjaan yang menghantuimu

Tenangkan pikiran, jangan dibawa stress (dok. unsplash)

Tenangkan pikiran, jangan dibawa stress (dok. unsplash)


Caranya sangat mudah yaitu singkiran dulu negative thinking yang ada di dalam mindset kamu lalu ambil nafas sedalam-dalamnya dan buang, ini bertujuan untuk merehatkan pikiran kamu sejenak. Setelah itu, pikiran kamu akan jauh lebih rileks dan tanpa beban.


3. Ajak dirimu untuk melakukan kegiatan menyenangkan setelah mengerjakan pekerjaan yang begitu banyak

Lakukan hal yang membuatmu bahagia (dok. unsplash)

Lakukan hal yang membuatmu bahagia (dok. unsplash)


Lakukan apa saja yang bisa membuatmu bahagia. Salah satu nya dengan makan apa saja yang kamu suka setelah pulang kerja atau bisa juga dengan melakukan hobi yang mungkin selama ini kamu tinggalkan karena banyaknya pekerjaan. Dengan kamu bisa menghargai pekerjaanmu sendiri, membuat pekerjaanmu untuk yang selanjutnya jadi lebih baik.


4. Lakukan pekerjaan sesuai cara kamu bekerja


Pertama, kenali dirimu dulu lalu temukan cara bekerja yang paling kamu sukai. Misalnya, kamu lebih suka bekerja tanpa ada gangguan dari orang lain atau mungkin kamu lebih suka bekerja dengan banyak orang. Itu tergantung dari diri kamu sendiri. Dengan begitu, kamu jadi lebih mudah untuk menuntaskan pekerjaanmu.


5. Don't forget to sleep

Tidur itu penting! (dok. unsplash)

Tidur itu penting! (dok. unsplash)


Tidur cukup ternyata bisa mempengaruhi produktivitas kamu, lho. Kebanyakan orang berpikir jika tidur akan mengganggu pekerjaan mereka sehingga mereka lebih memilih begadang daripada tidur. Padahal sebenarnya tidur yang cukup yaitu 6-8 jam sehari bisa membuat seseorang menjadi lebih baik dalam mengerjakan pekerjaannya.


Itulah tips-tips agar hidup kamu menjadi lebih aktif dan produktif, jangan lupa juga untuk selalu bahagia, ya!


Sumber


#2019GantiGayaHidup #ubahcarapandang #gayahidupproduktif
0
477
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.