Prabowo Bilang Akan Lanjutkan Program Jokowi, Pendukungnya Protes
TS
singa.banci
Prabowo Bilang Akan Lanjutkan Program Jokowi, Pendukungnya Protes
Quote:
JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menyatakan siap melanjutkan program-program yang baik dari presiden-presiden Indonesia sebelumnya apabila ia terpilih sebagai presiden 2019-2024. Bahkan Prabowo menyatakan siap melanjutkan hal-hal baik yang dilakukan pemerintahan Presiden Joko Widodo saat ini.
Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Gerindra dalam pidato 'Indonesia Menang di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).
“Kami apresiasi dan siap lanjutkan prestasi-prestasi presiden-presiden Indonesia sebelumnya, kami lanjutkan prestasi Bung Karno, Pak Harto, Pak BJ Habibie, Presiden Abdurrahman Wahid, Ibu Megawati, Pak Susilo Bambang Yudhoyono, dan bahkan hasil yang baik dari pemerintahan Presiden Joko Widodo,” kata Prabowo.
Para pendukung Prabowo yang berkumpul di JCC langsung bersorak sebagai tanda protes saat Prabowo menyebut nama Jokowi dan Megawati. Mendengar protes itu, Prabowo sempat menghentikan sejenak pidatonya dan berusaha menenangkan para relawan dan pendukung. “Saudara-saudara, saya meminta kearifan hati anda sekalian, jangan terbawa emosi. Harus kita akui bahwa pemerintahan Presiden Jokowi juga membawa hasil yang baik bagi Indonesia,” kata dia.
Namun, Prabowo tidak menyebutkan hal-hal baik apa yang ada di pemerintahan Jokowi. Di sepanjang pidatonya, Prabowo justru banyak mengkritik pemerintah Jokowi selama empat tahun terakhir. Prabowo menyinggung soal kebijakan impor pangan yang merugikan petani, defisit BPJS Kesehatan, hingga intelijen yang memata-matai mantan presiden.