Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

informasigad056Avatar border
TS
informasigad056
Pengertian Dan Kegunaan NFC Beserta Rekomendasi Hp Dengan Fitur NFC


Menurut keterangan resmi dari ZTE, NFC adalah fitur standar yang terdapat di beberapa smartphone. NFC memungkinkan smartphone dapat terkoneksi dengan mudah dengan perangkat lain yang kompatibel dengan NFC atau dapat melakukan pekerjaan dengan NFC tag. NFC tag adalah penghubung untuk memulai fitur dengan menggunakan NFC. NFC tag yang telah diprogram memungkinkan pengguna untuk mengendalikan berbagai fungsi pada ponsel mereka secara otomatis, hanya dengan satu kali tap. 

Dengan menggunakan NFC tag, pengguna dapat melakukan beberapa kegiatan, seperti menyesuaikan alarm pada smartphone, masuk ke dalam model aplikasi tertentu, mengaktifkan bluetooth atau WiFi, menyesuaikan volume ringtone, serta pengaturan kecerahan layar, tanpa perlu menyalakan ponsel atau menyentuh tampilan menu. 

Pengguna dapat mengubah ponsel menjadi mode senyap hanya dengan men-tap ponsel pada NFC tag yang terpasang di pintu ruang konferensi. Tamu yang berkunjung ke rumah kita dapat mengaktifkan dan memakai WiFi yang ada hanya dengan men-tap perangkat mereka pada NFC tag yang telah menyimpan password WiFi.

Membuka Aplikasi Secara Otomatis

NFC tag dapat digunakan untuk memulai beberapa fungsi, seperti membuka aplikasi resep hanya dengan men-tap ponsel dengan NFC tag yang terpasang di dinding dapur, menyalakan music player hanya dengan menyentuhkan ponsel dengan NFC tag yang berada di samping tempat tidur, dan menyalakan lampu hanya dengan men-tap NFC tag yang terdapat di pintu. 

Selain itu, kita juga dapat menelepon kekasih kita hanya dengan men-tap NFC tag yang ditempelkan pada foto pacar yang terpajang di meja kerja.

Memberitahu Posisi suatu Tempat

Ketika NFC pertama kali diluncurkan, aplikasi yang paling umum adalah ‘check-in’. Pengguna dapat check-in dengan LBS (Location Based Service) hanya dengan men-tap NFC tag yang telah disisipkan di toko. Dalam lingkup bisnis, kita juga dapat menggunakan NFC untuk memindai tag yang memberikan informasi peta lokasi toko tersebut. 

Menjalankan Tugas Tertentu

Selain menjalankan beberapa fungsi yang disebutkan di atas, kita dapat memprogram tag tersebut untuk menjalankan pekerjaan yang rumit. Contohnya jika ingin mengirim pesan ‘selamat pagi’ untuk teman-teman, kita tidak perlu mengetik pesan tersebut secara manual. Kita dapat memprogram sebuah tag dan kita dapat langsung mengirimkan pesan tersebut hanya dengan men-tap ponsel pada tag tersebut.

Melakukan Pembayaran

Fungsi NFC yang paling bermanfaat adalah NFC Payment. Pengguna dapat melakukan pembayaran hanya dengan men-tap smartphone mereka ke perangkat transaksi, tanpa menggunakan uang tunai atau pun kartu kredit. 

Contoh penggunaan NFC: 

1. Di bioskop Australia, Anda dapat membeli makanan ringan dengan menggunakan NFC. Jika Anda merasa lapar, keluarkan lah smartphone Anda, buka aplikasi untuk memesan makanan tersebut, tap smartphone Anda pada lengan kursi untuk melakukan pesanan, dan makanan akan diantarkan ke meja Anda. 
2. Elecom meluncurkan NFC Phone Keypad, yang disebut-sebut lebih nyaman dari pairing bluetooth. 
3. Untuk membuka pintu dengan menggunakan NFC, Anda hanya perlu melambaikan ponsel di depan pintu. Setelah izin diterima, pintu akan terbuka secara otomatis. 
4. Anda juga dapat menggunakan NFC untuk bertukar file. Android Beam menggunakan NFC untuk memungkinkan pairing bluetooth dan mengirimkan data ke dari satu ponsel ke ponsel lain. Tetapi, hal tersebut hanya bisa digunakan pada perangkat yang memiliki sistem operasi Android 4.0 atau di atasnya. 

Untuk menjalankan fungsi NFC, dibutuhkan perangkat NFC tag dan smartphone yang telah dilengkapi dengan NFC. Dengan aplikasi khusus yang ada di ponsel, kita tidak perlu menukar atau memberikan tanda pengenal kita dalam bentuk kartu nama, seperti yang biasa kita lakukan saat ini. 

Intinya, sebagai cara baru untuk bertukar informasi, NFC memiliki sejumlah fungsi aplikasi praktis dan menyenangkan. Walaupun fungsi NFC belum diterapkan sepenuhkan di Indonesia, perkembangannya yang cepat dapat menjadi sebuah revolusi dalam interaksi manusia dengan mesin.
3
5.2K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet KASKUS Official
10.8KThread8.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.