Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

danuhuragiAvatar border
TS
danuhuragi
Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian
Apa kabar agan-agan semua.
Naah, kali ane mau ngebahas thread tentang motor naked alias motor telanjang kekinian berkubikasi 150cc yang sebelumnya ane uda membahas motor sport 150cc kekinian disini
Adu Ganteng Dan Tenaga Motor 150cc Sport Kekinian
https://kask.us/iqEwp
#ForumKaskus via @KASKUS.
Sebenarnya ane mau ngebahas ttg motorsport 250cc,tetapi karena banyaknya agan2 yang minta dibahas motor naked 150cc jdi ane mencoba bahas motor jantan yang satu ini, cekidot!

1.HONDA ALLNEWCB150R

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian
Allnewcb150r diluncurkan pertama kali pada tahun 2016,motor ini sudah dibekali mesin 150cc DOHC yang dapat menyemburkan tenaga 16,62Hp/9000rpm,dengan torsi 13.68nm/7000rpm (berdasarkan uji dynotest),, motor ini memiliki aura streetfighter bertampang agresive,harga OTR jakarta Rp. 26juta,,saat ini allnewcb150r merupaka motor paling laris dikelasnya.

2.YAMAHA ALLNEWVIXION

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian
motor besutan Yamaha satu ini baru saja diluncurkan ditahun 2017 menggantikan kakaknya yang sudah tak mampu menyaingi penjualan Allnewcb150r,dengan tampilan yg fresh, motor ini berkesan elegan dengan aura yg mirip motor india (menurut pandangan ane), dibekali mesin yang masih SOHC peninggalan nenekmoyang vixion namun sudah upgrade kubikasi menjadi 155cc dengan sudah disematkan tekhnologi terbaru yaitu VVA yang berfungsi mempermudah biker dalam hal shifting, sebenarnya tekhnologi ini ditujukan untuk menutupi kelemahan mesin SOHC vixion yang dulunya termasuk kasar over transmisi, motor ini dibanderol OTR JAKARTA Rp. 29jt

3.YAMAHA XABRE

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian
Motor bertampang sangar nan agresive ini adalah motor besutan Yamaha,, berbeda dengan rival dan saudaranya, xabre sudah menggunakan USD dan aksen body yg berotot nan kekar, menggunakan headlamp ala ghostbike menjadikan motor ini punya tampang paling sangar dikelasnya, namun motor ini masih menggunakan mesin SOHC dri saudara tuanya yaitu Vixion,motor ini dibanderol harga OTR jakarta Rp.30.500.000.

4.SUZUKI GSX150S

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian

Adu Ganteng Motor Telanjang 150cc Kekinian
Seakan suzuki tidak mau ketinggalan bersaing dikelas naked,suzuki mengandalkan GSX150S sebagai senjata untuk versaing dikelas naked 150cc,,tetapi suzuki bukan hanya sekedar meramaikan pasar persaingan saja, namun melakukan gebrakan dengan GSX150S yang memiliki tenaga paling powerfull dikelasnya, bertampang agresive dan gahar.
namun bicara soal harga motor ini sangat ramah dikantong dibanding ketiga rivalnya, motor yang dibekali engine DOHC 150CC yang paling buas dikelasnya hanya dibanderol Rp. 23juta,, dengan harga murah cukup jadi pertanyaan juga mengapa suzuki mematok harga sedemikian murah, padahal kita semua juga tahu kalau suzuki selalu menghadirkan motor berkualitas yang terkenal akan performa dan durabilitynya.

Itulah keempat motor naked 150cc kekinian yang saat ini sedang panas-panasnya bersaing, manakah motor pilihan agan?

Ane berharap agan sumbang comment dimarih bkn hanya jdi silent rider, buat agan yg berhati mulia boleh donga ane dihibahkan emoticon-Cendol Gan,, ane sangat-sangat tidak menerimaemoticon-Lempar Bata, karena bata ane uda cukup buat bangun rumah.

Sekian thread ane, semoga bermanfaat, next ane akan bahas motor 250cc sembari nungguin ini thread rame duluemoticon-Shakehand2
Diubah oleh danuhuragi 03-07-2017 07:19
1
8.9K
37
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.