Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ilham.sadliAvatar border
TS
ilham.sadli
Agar Nongkrong Berkualitas
Quote:

emoticon-Matabelo
Belakangan ini, agenda nongkrong menjadi sebuah kebiasaan unik dari kawula muda, remaja hingga dewasa. Waktu luang yang dimiliki banyak dihabiskan untuk nongkrong, tetapi tidak sedikit nongkrong yang tidak menghasilkan apa-apa. Jika dilihat dari efisiennya waktu, banyak sekai waktu terbuang percuma. Jadi agan dan sista harus buat gebrakan baru tuh biar waktu nongkrong saja bisa berkualitas dan menghasilkan (minimal ide-ide kreatif).

Quote:


Berikut ini adalah tips sederhana menciptakan suasana nongkrong yang berkualitas.

1. Wawasan Haruslah Bertambahemoticon-2 Jempol
Wawasan bukan hanya soal berita dan peristiwa sehari-hari, tetapi wawasan lebih mencakup perspektif berbeda, karkater dan cara menyesuaikan diri hingga bagaimana bergaul dengan orang lain. Dengan melakukan nongkrong, kadang kita bisa memahami bagaimana cara memprediksi karakter dan bagaimana cara bergaul dengan orng baru sehingga kedepannya akan sangat membantu. Dengan bertambahnya wawasan seperti itu, tentunya kedepan kita agan dan sista akan bisa lebih bijak memilih teman dan tentunya bijak dalam menyikapi suatu masalah.

2. Nogkrong Bersama Komunitasemoticon-2 Jempol
Agar nongkrong berkualitas, salah satu caranya adalah aktif ikut kopdar atau kumpul-kupul nongkrong bersama komunitas-komunitas positif. Dalam komunitas ini, biasanya bahasannya santai namun berisi. Dengan aktif nongkrong bersama orang-orang hebat, tentu akan banyak sekali wawasan yang kita dapatkan. Selain itu juga bisa mendapatkan banyak kenalan baru.

3. Nongkrong Pada Acara Festivalemoticon-2 Jempol
Event pameran atau sejenis Festival bisa menjadi salah satu kegiatan yang menarik. Selain akan mendapatkan inspirasi, juga nanti bisa mendapatkan banyak teman baru. Dengan melihat karya-karya kreatif, bisa jadi kita nanti akan tergerak untuk berfikir kreatif juga. Tentunya akan bisa memberikan inspirasi bagi kita dan juga orang sekitar.

4. Nongkrong Bersama Orang Hebatemoticon-2 Jempol
Nongkrong dengan orang-orang hebat akan membuat kita menjadi tergerak seperti mereka. Kalaupun tidak bisa nongkrong bersama orang-orang hebat, paling tidak bisa bersama dengan orang-orang yang punya keahlian tertentu. Dengan demikian, akan ada bahan perbincangan yang menarik untuk difikirkan dan dibicarakan.
Quote:


5. Pilih Topik Informatifemoticon-2 Jempol
Topik pembicaraan juga bisa mempengaruhi bagaimana kualitas nongkrong agan dan sista. Semakin informatif topik pembicaraan, maka semakin berkualitas juga nongkrong agan dan sista. Informatif artinya mampu memberikan kita informasi baru atau sesuatu yang mampu menarik perhatian kita gan.

Quote:


sumber: arthinkle.com
Diubah oleh ilham.sadli 18-11-2017 05:08
0
4K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.