Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pog94Avatar border
TS
pog94
Mau Naik Gajah Di Thailand? Cek Ini Dulu Sebelum Berangkat
Rahasia dibalik keseruan menaiki gajah di Thailand


Mau Naik Gajah Di Thailand? Cek Ini Dulu Sebelum Berangkat


Thailand, negara yang terkenal dengan julukan negeri gajah putih, menjadi salah satu negara yang sering dijadikan tempat untuk liburan dan jalan-jalan baik oleh turis dari luar Asia Tenggara ataupun dari negara-negara di Asia Tenggara.

Banyak hal menarik yang bisa kita dapatkan ketika berkunjung ke Thailand, salah satunya adalah menaiki gajah.

Siapa yang gamau punya pengalaman naik gajah langsung? Ikut bercengkrama dengan binatang besar yang mempunyai belalai ini tentu akan jadi cerita yang sulit untuk dilupakan. Tenang, jangan takut mereka tiba-tiba ngamuk, karena gajah-gajah yang dapat dinaiki sudah mendapatkan pelatihan untuk terbiasa dengan manusia.

Sayang, ada sesuatu di balik pelatihan itu yang membuat kita harus memikirkan kembali tentang pengalaman naik gajah di Thailand.

Di twitter, ane menemukan video yang memperlihatkan bagaimana gajah-gajah itu dilatih untuk dapat dinaiki oleh para turis.

Karena di kaskus gak bisa upload video langsung dari handphone jadi link untuk ke video ane taruh di akhir thread nanti ya, buat yang gak punya kuota, jangan khawatir karena ane sudah menyediakan screenshotdari videonya.

Mau Naik Gajah Di Thailand? Cek Ini Dulu Sebelum Berangkat


Video yang dibuat oleh Unilad Adventure ini berdurasi 59 detik, namun menyampaikan semua pesan yang harus diketahui oleh para turis yang berencana menaiki gajah di Thailand.

Spoiler for :


Sebelum para gajah bisa dinaiki oleh manusia, gajah-gajah ini dipisahkan dari induknya setelah kelahirannya.

Bukan tanpa tujuan, hal ini dilakukan untuk membuat semangat para gajah kecil rusak dan menjadi jinak untuk bisa dinaiki oleh manusia.

Spoiler for :


Proses penjinakan ini dinamai The Crush,tentu ada alasan kenapa sampai dinamai The Crush. Di video dijelaskan tentang apa saja yang dilakukan oleh manusia kepada para gajah yang sudah dipisahkan dari induknya.

Pertama, untuk menakut-nakuti para gajah, manusia menggunakan kekuatan yang berlebihan

Spoiler for :


Bahkan, tak jarang gajah-gajah ini menerima kekerasan. Manusia menggunakan alat yang terbuat dari besi, dikenal dengan mana boolhooksatau angkusa dalam Bahasa Indonesia.

Spoiler for :


Selain dipisahkan dari induknya, gajah-gajah juga dipisahkan dari kawanannya.

Spoiler for :


Proses The Crushini terus berlanjut sampai para gajah benar-benar bisa menjalankan perintah dari manusia. Dengan memanfaatkan rasa takut mereka, manusia berhasil menjinakan binatang berbobot kurang lebih 5.000 kilogram ini.

Spoiler for :


Menurut UNILAD, banyak tempat yang menyediakan wisata menaiki gajah yang mengklaim sebagai tempat perlindungan, namun nyatanya dengan perlakuan seperti itu tempat perlindungan berubah menjadi neraka bagi para gajah.

Spoiler for :


Banyak turis yang tidak mengetahui apa yang dialami para gajah dibalik tingkah polos dan lucu mereka saat dinaiki oleh manusia, kemudian turis-turis yang membayar untuk kegiatan menaiki gajah ini tanpa sadar telah ikut ambil bagian dari kebiadaban manusia-manusia yang gak bertanggung jawab.

Spoiler for :


Masih mau naik gajah di Thailand gan?

See you~

Quote:
2
5.3K
48
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.