queenmoetiaAvatar border
TS
queenmoetia
Indahnya Sunset di Gili Trawangan Lombok
Beberapa waktu lalu, tepatnya di bulan April, aku menyempatkan diri untuk rileks sejenak dari dunia "persilatan" di Jakarta. Rasa jenuh yang menggelayut membuatku ingin mendengar debur ombak dan melihat matahari terbenam. Entah kenapa aku sangat menyukai dan menikmati tempat-tempat terbuka salah satunya pantai. Yah, mungkin bukan aku saja yang menyukainya, hampir semua orang menyukai pantai. Dan kali ini aku memilih Gili Trawangan untuk mencoba menjernihkan pikiran dari semua rutinitas yang dijalani.

Alhamdulillah, aku dapat rekomendasi dari teman untuk sewa mobil dan sekaligus tour guide yang oke punya, namanya Leko Holidays. Travel Leko ini sangat rekomended banget untuk kamu yang mau pelesiran ke Lombok. Untuk sewa kapal private juga udah di urus lho sama mereka, warbiyasah....

Aku menginap di hotel Jayakarta Senggigi, berangkat dari hotel sekitar pukul 09.00 pagi dan sampai di Teluk Nare (tempat penyebrangan) sekitar pukul 10.00 kalau tidak salah ingat. Sesampainya di Teluk Nare aku harus menunggu untuk beberapa lama sebelum mendapat giliran menyebrang, yah, maklum saja karena pada saat itu memang sedang banyak anak-anak SMU melakukan studi wisata. Sekitar hampir 30 menit menunggu, akhirnya private boat aku datang juga, oiya untuk private boat ini kalian dapat membayar sebesar Rp 400.000 untuk sekali penyebrangan.

Perjalanan ini memakan waktu hanya 10 menit, guyysss. Cepat sekali ternyata, padahal aku senang menikmati percikan-percikan air ketika melaju dengan speed boat hahaha. Pemandangan yang sungguh membuatku takjub, hamparan laut luas yang membuat diriku merasa kecil di hadapan ciptaan Tuhan.

Kebetulan penginapanku berada tepat di pinggir pantai bagian depan, jadi tidak harus jalan kaki atau memakai jasa cidomo. Cidomo itu semacam dokar atau delman, karena di Gili Trawangan dilarang menggunakan sepeda motor. Jadi penduduk disini rata-rata menggunakan sepeda dan cidomo, walaupun ada sedikit warga yang menggunakan motor kecil yang bentuknya seperti sepeda. Tak heran kalau disini tidak ada asap polusi, sangat nyaman dan tentram sekali.



Begitu sampai di penginapan, aku disambut dengan ramah oleh para staf hotel. Aku menginap di The Beach House Hotel. Kalau kamu ingin tahu seperti apa hotelnya ? nanti aku akan posting tersendiri. Setelah beristirahat sejenak, sekitar sore hari aku putuskan untuk menyewa sepeda, harga sewa sepeda ini sangat terjangkau lho, hanya 50rb persepeda untuk 1 hari penggunaan. Jangan lupa minta kunci sepedanya ya, agar selama pemakaian sepeda yang kamu gunakan aman dan tidak hilang.

Sore hari, waktunya berkeliling dengan sepeda dan menunggu sunset cmiiiwww...
Disekitaran pantai Gili Trawangan terdapat beberapa telur penyu yang dikandangin seperti kandang ayam, mungkin agar tidak terinjak atau dimangsa hewan lain ya. Dan disekitaran pantai juga banyak banget spot-spot foto yang telah didesain dengan sedemikian rupa oleh pengelola sehingga nampak sangat apik. Apa yang terlintas dibenak kalian ketika disebut Gili Trawangan? pasti salah satu ayunan heitts yang suka tampil di feed instagram para travel blogger, bukan? Naaah, yang kayak begini buanyaaak banget berjejeran di Gili Trawangan. Apalagi kalau pas sunset, tidak hanya ayunan yang rame, tapi juga para pemilik kuda kebanjiran orderan heheheh.







Sunset trus naik kuda, waaah epic sekali ya, nah ini banyak banget peminatnya lho, guys. Kalau sewa kuda sekitar 50-100rb kalau tidak salah ingat. Dipinggir pantainya juga berjejeran bar dan beach club, untuk kamu yang suka party, disini tempatnya. Dari sore hari mereka sudah mulai open order. Kalau aku, aku lebih suka duduk dipinggir pantai menikmati sebutir kelapa muda sambil lesehan dipasir ditambah jagung bakar, beeeuuh nikmat tak terkendali.



Angin laut dan debur ombak selalu sukses mengembalikan moodku yang berantakan, berbagai ide terus mengalir sepanjang hari sampai malam wakakakakak, memang tidak dapat dipungkiri bahwa rasa nyaman, bahagia itu memiliki dampak yang signifikan untuk kreatifitas. Masih banyak hal yang ingin aku share. Nanti aku share dipostingan selanjutnya ya....


Cheers,
Mutiarapermata.com
3
4.8K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
TravellersKASKUS Official
23.1KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.