Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

skincarekmhAvatar border
TS
skincarekmh
Trik Kecantikan yang Aneh Tapi Bermanfaat.
Lhooo ko aneh ya guyss?! cekidott deh dibaca dulu ajaa guys😉😉

Semua wanita ingin tampil cantik dan melakukan usaha yang ekstra untuk tampil cantik. Salah satunya adalah dengan memakai makeup.
Namun terdapat cara makeup yang aneh namun bekerja dengan baik. Seperti dilansir dari situs Goodhosekeeping, berikut ini cara makeup yang aneh dan jarang dilakukan namun bermanfaat.

1. Membuat bulu mata ekstra panjang dengan bantuan bola kapas
Setelah menerapkan satu lapisan maskara, Anda dapat menggunakan kapas untuk menambah panjang bulu mata Anda. Tempelkan kapas pada kuas maskara Anda dan sapukan ke mata Anda lihat bagaimana bulu mata Anda sekarang, lebih panjang dan indah.

2. Gunakan lipstik merah sebagai concealer primer untuk menutupi lingkaran hitam
Terdengar aneh bukan? Hilangkan lingkaran hitam pada mata Anda dengan menggunakan lipstik merah sebagai dasar sebelum menutupinya dengan concelear. Lingkaran hitam di mata Anda dapat tersembunyi dengan cara yang aneh ini.

3. Panaskan penjepit bulu mata dengan hairdryer untuk bulu mata melengkung
Trik ini memberikan hasil yang baik, namun Anda harus berhati-hati melakukan trik ini. Dekatkan pengeriting bulu mata ke hairdryer. Kemudian, biarkan sampai suhunya hangat. Jangan menggunakannya ketika panas karena dapat membakar bulu mata Anda. Kemudian aplikasikan pada bulu mata Anda, tahan beberapa lama untuk hasil yang sempurna.

4. Gunakan sendok untuk menciptakan Eyeliner melengkung sempurna
Banyak wanita yang menyukai eyeliner dengan melengkung ke bagian atas. Namun menyapukan eyeliner seperti ini bukanlah hal yang mudah. Anda dapat menggunakan tangkai sendok untuk menggarisnya. Caranya adalah dengan menggunakan sisi lurus sendok untuk membuat garis, kemudian sapukan eyeliner tepat di sebelah sendok.

5. Gosok kentang di bawah lengan untuk menyamarkan ketiak gelap
Terciptanya kulit gelap pada bagian ketiak dilatarbelakangi karena sisa kulit mati pada bagian kulit tersebut. Untuk itu menggunakan kentang yang digosokkan pada area kulit gelap efektif menyamarkan permasalahan kulit tersebut. Kentang mengandung enzim catecholase, yang memiliki sifat keringanan alami.
0
1.6K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Women’s Health
Women’s HealthKASKUS Official
1.4KThread•4.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.