Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Sedih, seram, menyentuh... film pendek ini akan mencampur aduk perasaan penontonnya

TheNinetiesKidAvatar border
TS
TheNinetiesKid
Sedih, seram, menyentuh... film pendek ini akan mencampur aduk perasaan penontonnya
Kenalkah kalian dengan nama Jiří Trnka? Memang, animator asal Republik Ceko ini namanya tidak terlalu tenar. Tapi semasa hidupnya ia telah menciptakan banyak karya yang mengesankan. Bahkan, ia sempat dijuluki Walt Disney dari Eropa Timur, meskipun karya-karya mereka cukup berbeda satu sama lain. Pada tahun 1968, ia diberi penghargaan dari Hans Christian Andersen Awards untuk kontribusinya dalam bidang animasi. Dari sejumlah karyanya, yang paling terkenal adalah "Ruka (The Hand)". 

"Ruka" adalah film pendek yang dibuat menggunakan teknik stop-motion. Film ini menceritakan kisah seorang pemahat yang bernama Harlequin. Ia tinggal sendirian di apartemennya yang kecil. Ia memiliki sebuah tanaman bunga yang sangat ia sayangi. Suatu hari, ia didatangi oleh sebuah tangan raksasa yang memaksanya untuk memahat patung berbentuk tangan. Harlequin menolak permintaan tangan tersebut, karena ia hanya ingin membuat pot bunga. Tangan raksasa itu pun mencoba mengubah pikiran Harlequin dengan cara memaksa, mengancam, dan membuat masalah untuknya.


Harlequin si pemahat.

Si tangan akhirnya berhasil menangkap Harlequin dan mengurungnya. Harlequin pun terpaksa menuruti keinginan tangan tersebut dan mulai memahat patung yang dimintanya. Setelah patung selesai dibuat, Harlequin diberi banyak hadiah dan penghargaan oleh si Tangan. Tetapi Harlequin malah merasa sedih. Ia lalu kabur dan merubuhkan patung pahatannya. Si Tangan pun mengejarnya, dan ketika berlari Harlequin membuang semua medali yang ia terima. Akhirnya ia berhasil sampai kerumah dan langsung menutup semua pintu dirumahnya. Ketika sedang menutup pintu lemarinya dengan kayu, kepalanya tertimpa sebuah pot bunga dan ia pun tewas. Sebelum menghembuskan napas terakhir, hal yang terakhir dilihatnya adalah bunga-bunga miliknya yang begitu ia sayangi. Ketika si Tangan akhirnya tiba di rumah Harlequin, ia terkejut ketika melihatnya sudah meninggal. Lemari milik Harlequin ia gunakan sebagai peti mati, dan ia berikan Harlequin sebuah pemakaman yang layak.

Spoiler for Ruka:


Film yang dirilis tahun 1965 ini sering disebut sebagai salah satu film animasi terbaik yang pernah dibuat. Memang ceritanya yang aneh bisa membuat perasaan penontonnya menjadi campur aduk. Bagaimana dengan kalian?

Sumber: Wikipedia 
2
12.7K
97
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.