Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pastibisadongAvatar border
TS
pastibisadong
Bertemu Cak Nun, Ma'ruf Amin Minta Masukan untuk Pilpres


JAKARTA, KOMPAS.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 KH Ma'ruf Amin menyambangi budayawan Emha Ainun Najib alias cak Nun di kediamannya, Bantul, Yogyakarta, Minggu (14/10/2018).

Ma'ruf mengaku meminta masukan kepada Cak Nun terkait Pilpres 2019.

"Cak Nun sebagai orang kebudayaan tentu saya ingin memperoleh masukan, saran, bagaimana kita membangun negara ini supaya lebih baik, lebih rukun, lebih sejahtera, dan lebih maju," kata Ma'ruf di kediaman Cak Nun.

"Saya berbahagia karena Cak Nun menerima kedatangan saya dan silaturahim saya," lanjut Ma'ruf.

Ia mengatakan, Indonesia sebagai negara yang plural secara kebudayaan perlu dijaga. Karena itu, ia sebagai cawapres berkomitmen untuk mengawal kemajemukan budaya Indonesia.

Ma'ruf menyatakan, Indonesia bukan negara agama, melainkan negara kesepakatan yang dibangun bersama. Kesepakatan itu tertulis dalam UUD 1945.

Karena itu, Ma'ruf mengatakan, UUD 1945 merupakan kesepakatan bersama semua pihak di Indonesia yang harus dijaga bersama.

Ia menyampaikan agar masyarakat menumbuhkan rasa saling percaya di antara sesama agar tercipta kedamaian di Indonesia yang majemuk.

"Negara ini saling menghargai dibangun atas husnut tofahum (prasangka baik), dibangun atas saling pengertian, bukan suut tofahum(prasangka buruk) salah pengertian," kata Ma'ruf.

"Husnut tofahum itu kalau orang salah pun masih bisa dimaklum. Tapi kalau suut tofahumjangankan salah, benar pun juga dipersoalkan. Digoreng, dicari salahnya dan sebagainya," lanjut dia.

sumber

Nih video komplitnya



Secara halus tapi tegas, Cak Nun mencoba mengingatkan Maruf bahwa yang utama adalah kebaikan dan kebijaksanaan di negara Indonesia yang sangat plural.

Gusdurian & Masyarakat Maiyah sangat menjunjung tinggi kebijaksanaan. Beda jauh dengan lingkungan Maruf yang sangat fundamental.

Btw, dengan statusnya sebagai Ulama, Kiyai Haji, serta ketua MUI kok bisa ya datang dan minta nasehat ke seseorang yang cuma dipanggil 'Cak'

Jangan-jangan emang bener mitos Cak Nun bukan orang sembarangan
1
3.4K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.