Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Di Pisah Reformasi, Amien Rais dan Prabowo Bersatu Berkat Jokowi

Selamat pagi, siang, sore, petang, dan malam kawan - kawan kaskuser semua yang baik hati. Bertemu kembali di thread sederhana ane.
emoticon-Nyepi




Kasus penyebaran berita hoaxpenganiayaan aktivis HAM sekaligus juru bicara kampanye nasional calon pasangan Presiden Prabowo - Sandi, Ratna Sarumpaet memang berdampak luas. Terakhir, tokoh nasional yang juga merupakan Ketua Dewan Pembina Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus salah satu tokoh pendukung oposisi, Amien Rais ikut diperiksa polisi sebagai saksi terkait kasus ini.

Pemeriksaan ini tentunya untuk mengetahui sejauh mana ia tahu terkait dengan penyebaran berita hoax penganiayaan yang sebelum adanya pengakuan kebohongan yang disampaikan Ratna sempat menjadi isu panas. Banyak spekulasi berkembang, salah satunya Ratna menjadi korban karena posisinya sebagai Jurkamnas Prabowo Sandi. Kini, setelah kebohongan Ratna terbongkar, spekulasi justru semakin liar. Ada yang curiga Ratna merupakan susupan dari pihak pemerintah, ada yang curiga Ratna tidak berbohong sendiri, dan sebagainya.

Terlepas dari isu panas kabar hoax ini, ada yang menarik terkait dengan dukung mendukung pasangan calon presiden tahun ini. Seperti yang kita ketahui, pilpres 2019 seperti repetisi pilpres 2014 yang lalu. Dua calon yang bertarung pun sama. Bedanya, tokoh dan partai yang ada di belakang mereka. Partai Golkar yang sebelumnya mendukung Prabowo, tahun ini justru mendukung petahana. Sedangkan Amien Rais dengan PAN nya tetap konsisten menjadi oposisi menantang Jokowi.


Padahal jika kita tilik sejarah, Amien Rais dan Prabowo sempat berseberangan jalan pasca reformasi 1998 silam. Amien yang kala itu dianggap sebagai salah satu tokoh penggerak reformasi mendukung Mahkamah Militer Luar Buasa (Mahmilub) untuk memeriksa Prabowo Subianto terkait dengan penculikan sejumlah aktivis. Amien lantang menyuarakan untuk membantu para korban penculikan agar mendapat keadilan. Sebagaimana dikutip dari Kompas (16/9/1998), Amien bahkan mendesak agar Pemerintahan Habibie dan Pangab kala itu agar mengajukan Prabowo ke Mahmil untuk diadili.


Namun 16 tahun berlalu sejak era reformasi, pada 2014 Amien Rais justru berbalik 180 derajat. Kala itu, dari beberapa calon presiden yang berpotensi maju pilpres, hanya ada 2 calon pasangan capres yang secara resmi mendaftar ke KPU, Jokowi dan Prabowo. PAN yang dipimpin oleh Amien Rais mau tak mau harus memilih salah satunya. Hatta Rajasa yang kala itu menjabat sebagai Ketua Umum PAN terpilih sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo, sehingga Amien dan gerbong PAN - nya pun sudah barang tentu mendukung pasangan ini.

Sejak itulah, hubungan Amien - Prabowo semakin mesra. Meski PAN sempat mendukung pemerintahan Jokowi bahkan mendapat kursi menteri, namun akhirnya di Pilpres 2019 mendatang, PAN balik kucing mendukung Prabowo. Itulah kisah Prabowo dan Amien, terpisah karena reformasi, namun kembali bersatu untuk menjadi penantang Jokowi.







Disclaimer : Asli tulisan TS
Referensi : Ini dan Ini
Sumur Gambar : Om Google






tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
2K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.