Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bangzaldiAvatar border
TS
bangzaldi
Kondisi Ekonomi Venezuela Saat Ini Makin Parah!




Quote:



MATA INDONESIA, JAKARTA – Miris. Mungkin kata itu paling tepat menggambarkan kehidupan ekonomi di Venezuela hari ini setelah anggota partai oposisi mengungkapkan angka inflasi negara itu hingga September saja meningkat hingga 488,865 persen dibanding tahun lalu.


Seperti dilansir reuters.com, angka itu diungkap anggota parlemen bernama  Angel Alvarado. Dia mengungkapkan angka inflasi bulanan negeri yang pernah makmur karena minyak itu lebih dari 200 persen.

Angka pada September 2018 adalah 233 persen atau lebih tinggi dari Agustus yang angkanya 223 persen.

Dalam upayanya menstabilkan harga, President Nicolas Maduro memotong lima nol dalam setiap mata uang bolivar. Pemotongan itu dilakukan Agustus lalu.


Selain itu meningkatkan upah minimum hingga 3.000 persen dan  mematok gaji ke mata uang yang didukung negara. Negara itu saat ini menggencarkan penggunaan uang digital atau sistem cryptocurrency. Di Indonesia kita kenal dengan e-money.

Bandingkan dengan Indonesia. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, inflasi Indonesia Januari-September 2018 sebesar 1,94 persen. Itu terjadi karena September 2018 kita mengalami deflasi sebesar 0,18 persen.

Jadi kita bisa bayangkan berapa harga yang harus dibayarkan warga Venezuela untuk membeli satu kilogram telur ayam saja. Mungkin sampai  jutaan rupiah.(kris)



Sumber




0
2.9K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.