Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Buku
  • [COCBUKU] Review Buku Pergi By Tere Liye #AslinyaLo

blackzancrowAvatar border
TS
blackzancrow
[COCBUKU] Review Buku Pergi By Tere Liye #AslinyaLo
[COCBUKU] Review Buku Pergi By Tere Liye #AslinyaLo[COCBUKU] Review Buku Pergi By Tere Liye #AslinyaLo

Halo Agan n Sis penghuni Jagat Kaskus Raya, dah lama ane kagak bikin trit so pada kesempatan kali ini ane coba review buku novel yang dah ane baca beberapa waktu lalu yaitu Novel Pergi by Tere Liye


Quote:


Spoiler for Pergi:


Quote:


Cover Pergi terlihat simpel hanya sebuah penggambaran sebuah kota ketika fajar dimana masih terlihat sepi dari transportasi. Dengan tone warna yang kalem mampu membuat orang melihatnya menjadi Tenang.
Buku ini merupakan cerita sequel dari Pulang yaitu kelanjutan tokoh yang bernama Agam atau yang biasa dikenal sebagai Babi Hutan. Sebutan Babi hutan ia dapatkan setelah ia berhasil menumbangkan Babi hutan di pedalaman Sumatra.
Di buku kedua ini agam masih bercerita persoalan dunia hitam (shadow economy) ia sebagai tukang pukul nomor 1 di keluarga (mafia) Tong dibayang-bayangi ancaman keluarga penguasa distrik lainnya yaitu Master Dragon penguasa shadow economy daratan Cina yang mencoba meluluhlantahkan keluarganya.

Tidak hanya persoalan konflik antar mafia, Agam sang tokoh utama juga dihadapi konflik batin yaitu persoalan mau dibawa kemana arah kekuasaannya.
Terdiri dari 31 chapter ditambah 1 epilogue membuat pembaca tak bosan dikarenakan tak hanya mengangkat persoalan konflik antar gank mafia juga disuguhi dengan drama kenangan masa lalu yang terjadi pada keluarga tokoh utama yang berpengaruh signifikan dibanding buku pertamanya yang berfokus lebih kepada action, terlebih juga diselipkan beberapa comedi ringan dari berbagai tokoh lainnya dari Salonga penembak ulung dari filipina juga tingkah kekanak-kanakan dari sikembar keturunan Ninja.

Penyajian buku pergi diambil dari sudut pandang tokoh utama atau orang pertama dengan alur maju mundur membuat lebih dramatis. Dengan pendeskripsian yang cukup lugas disajikan mampu membuat pembaca berimajinasi dengan mudah ketika bentrok/konflik antar gank terjadi.

Kelebihan buku ini pembaca tidak dibuat bosan dengan hanya disuguhi intrik-intrik shadow economy dikarenakan adanya berbagai elemen seperti komedi dan drama kenangan masa lalu dan juga adanya kejutan crossover dengan Tokoh buku Negeri para bedebah menjadi poin plus. Penulisan yang lugas menjadi ciri khas Tere liye dari setiap bukunya.emoticon-Cendol (S)

Salah satu kekurangan masih adanya kesalahan kata seperti samurai yang seharusnya di tulis katana, juga alur maju mundur ada yang terkesan terlalu dipaksakan.

Well pada konklusi terakhir menurut ane buku Pergi Masih sangat layak dibaca dan menjadi list want to reading kalian.
Chapter kesukaan TS "Pertanyaan Sederhana, Jawaban Panjang" emoticon-Malu (S)

Cukup sekian review ala kadarnya dari ane jikalau ada unek-uneknya mangga mampir dikolom bawah ye, jangan lupa cendolnya emoticon-Cendol (S)

[COCBUKU] Review Buku Pergi By Tere Liye #AslinyaLo
Diubah oleh blackzancrow 04-10-2018 13:57
1
4.1K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Buku
BukuKASKUS Official
7.7KThread4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.