Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

alberthztAvatar border
TS
alberthzt
Penipuan Telepon Profesional Atas Nama HSBC
Misi agan semua. Mau berbagi kisah nih gan emoticon-Cendol Gan

baru saja ada percobaan penipuan mengatas namakan bank HSBC dialami ane sendiri gan

kejadian 29 sep 2018 jam 01.00

kronologis :

saya mendapat sms kode verifikasi HSBC untuk transaksi di olx sebanyak 3 kali.

HSBC: Kode Bayar utk transaksi Anda di OLX sebesar IDR 1.000.000,00 adalah 3XXX51. Kode berlaku 5 menit.

tiba-riba saya mendapat telepon dari nomor tidak dikenal +62816380602
penelpon mengatakan dari bank HSBC mengkonfirmasi ada transaksi yg mencurigakan. dia mengkonfimasi dengan membacakan nomor kartu kredit saya. kemudian mengatakan kalau kartu kredit saya sudah diblokir. lalu saya menanyakan kenapa telepon melalui nomor ponsel?
emoticon-Bingung

A: saya
P: penipu

P: selamat pagi pak A, saya Rendra (penipu) dari bank HSBC ingin konfirmasi ada transaksi mencurigakan. apakah benar bapak mendapat kode verifikasi?

A: benar

P: apakah bapak melakukan transaksi?

A: tidak

P: kalau begitu ini terindikasi penipuan pak. kami akan segera melakukan blokir pada kartu bapak. saya akan melakuan penyamaan data terlebih dahulu, nomor kartu bapak XXXXX(16 digit) bisa informasikan 7 angka yang ada di belakang kartunya pak?

A: pak kenapa telepon pakai nomor HP?

P: sebentar pak kami telepon melalui telepon kantor

telepon dimatikan. saya langsung telepon call center bank HSBC. bicara dengan call center tiba-tiba ada telepon dari +622114041 (seperti nomor call center CIMB) , saya bilang kepada call center HSBC untuk dengarkan pembicaraan. Di sini terlihat dari gaya bahasanya cukup profesional.

lalu saya hubungkan dengan telepon masuk tadi

P: pak, kami akan melakuan pemblokiran kartu. bisa di informasikan 7 angka yang ada di belakang kartu(cvv)?

A: pak ini sudah terhubung dengan pihak HSBC bisa langsung ditanyakan

lalu H (call center hsbc) tanya kepada P dari bagian mana, P mengaku dari pengawasan kartu kredit. H bilang bisa melacak lokasi P lalu P marah dan mengatakan kata binatang. lalu mematikan telepon.

akhirnya kartu saya diblokir oleh HSBCemoticon-Sorry



saya merasa ada yg aneh karena penipu bisa mendapatkan data kartu kredit, cvv, nama, no tlp saya. mohon kepolisian memeriksa nomor +62816380602 atau segera memblokir sebelum adanya korban.

apakah nomor +622114041 bisa digunakan oleh orang lain? karena yg saya tau nomor itu nomor CIMB.


Bingung mau lapor kemana jadi kirim ke kaskus aja deh gan. Semoga disini ada yg bisa bantu supaya tidak ada korban lain
emoticon-Toast
Diubah oleh alberthzt 29-09-2018 17:19
0
5.9K
21
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.