Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ruko.beritaAvatar border
TS
ruko.berita
Beredar Video Diduga Oknum Preman Pungli Minimarket Berjejaring di Kota Medan

Tiga orang oknum yang mendatangi minimarket berjejaring diduga untuk melakukan pungli


Sebuah video aksi diduga pemalakan yang dilakukan beberapa oknum preman terhadap gerai minimarket berjejaring, viral di media sosial, Senin (3/9/2018)

Video ini pertama kali diunggah akun facebook Kawal Medan, dan dishare beberapa akun lainnnya.

Kawal Medan menuliskan bahwa kejadian ini terjadi di minimarket yang ada di Simpang Pemda, Jalan Setia Budi, Kota Medan.

"Pungutan Liar dilakukan oleh Preman. Kejadian di A*F*M*RT, Simp. Pemda, Jl. Setiabudi, Medan.Hari ini, Senin, 03 September 2018, pukul 14.30 WIB," tulis akun Kawal Medan.

Dalam video tampak tiga orang yang diduga oknum preman sedang mengajak karyawan minimarket berbincang, dan menagih soal kerjasama.

"Apa kendalanya? Semua A*f*m*rt kerjasama?".

Karyawan toko pun menjawab. "Kami juga tidak pernah meribetkan selama ini, kalau ada kami kasihnya".

Oknum preman pun kembali bertanya hal serupa. "Apa kendalanya? apa permasalahanya rupanya?".

Kemudian karyawati minimarket tersebut juga diminta menelpon atasannya. "Bel dulu dia, bel".

Sang karyawati pun menjawab bahwa sudah menelpon, namun atasannya tidak mengangkat telponnya. "Sudah kami telpon, tidak diangkat," ujarnya.

Terungkap Fakta-fakta Meninggalnya Dela Silalahi dari Diskotik New Zone, Hingga Polisi Lakukan Razia

Roy Suryo Samakan Sea Games dan Asian Games, Netizen: Bagaikan Candi Hambalang dan Bandara Kertajati

Hal ini pun membuat ketiga orang oknum preman tersebut tampak gusar dan berbincang seraya menyinggung seorang yang mereka sebut sebagai Korwil Kota Medan bernama Suroto.

Postingan ini mendapat beragam tanggapan dari warganet, ada yang mengkaitkannya dengan tidak adanya ketegasan dari pemerintah menindak sikap premanisme.

Lucunya ada netizen yang mengutarakan bahwa pemalakan terhadap toko-toko adalah hal yang biasa.

Berikut komentar netizen yang dirangkum Tribun Medan.

Gunawan Liu : Banyak neh yg kek gini. Apalagi daerah wahidin dan asia megamas. Pengantar barang seperti matras. Semua da tahu tuh min.

Martin Hia: Masih ada ya..... Mohon pihak berwajib tindak tegas mereka yg melakukan premanisme tsb

Darwin Siregar : baik memang preman d medan ini.. Org kerja capek capek malah pungli pula kau, berani sama rakyat lemah kau.. Coba pejabat korupsi sana kau minta.. Berani ga kau..??

Ini Videonya



Usai video ini beredar di media sosial polisi yang tergabung dalam Tim Pegasus Polda Sumut dipimpin Kompol Sinaga, melakukan pencarian terhadap ketiga pelaku pungli tersebut.

Foto dua pelaku yang diamankan polisi



Dua orang diamankan salah satunya bernama Jupri (30). Keduanya pun diboyong ke Mapolda Sumatera Utara bersama barang bukti berupa uang Rp 600 ribu.

Dari penangkapan ini, ternyata ketiga orang yang ada dalam video tersebut datang untuk meminta uang keamanan kepada minimarket.

Polisi pun berhasil menangkap pelaku pungli setelah pegawai minimarket memberikan uang berkedok uang keamanan tersebut

http://medan.tribunnews.com/2018/09/...medan?page=all
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Ini mah kejadian sehari hari di medan, wajah2 nya juga pemain lama, di indomaret jalan juanda, di indomaret jalan madong lubis, di indomaret jalan pemuda, dst,

Polisi medan juga maen tangkap lepas, berulang kali melakukan hal sama, kemarin sore saja preman malak jukir resmi di jalan pemuda



Tangkap kere nya, teken2 lepas, jangan usik kepala preman nya, sapa tahu nanti kalau tabungan duit preman nya sudah terkumpul cukup, jadi calon anggota DPRD dan pejabat sumut emoticon-Leh Uga

Siklus tetap awet dari zaman dulu, pola warisan nenek moyang kitak yang "berfilosofi dan berbudaya tinggi,yg tidak bisa dibandingkan dengan bangsa2 lain di dunia" (Istilah preman khas Indonesia, tidak ada di bangsa2 lain soale, bahkan di negara jiran, Malaysia juga tidak ada)

Uang Japrem ------> masuk kantong ketua ranting-----> ketua ranting sudah kaya -------> gabung partai------> jadi anggota DPRD dan pejabat -------->ga senang sama pejabat bersih, bayar demo massal SARA, ga senang sama pemerintah yang berkuasa -----> bayar massa buat rusuh,jarah,rudapaksa,bakar

Uang hasil peras WNI untuk kehancuran WNI sendiri, paham sumutisme, lebih subversive dan berbahaya dari radikalisme,tapi tidak ada densus88 emoticon-2 Jempol

Mau premanisme musnah, tangkap dan miskinkan ketua ranting ormas okp, tanpa uang mereka tidak berkuasa, karena loyalitas preman hanya sebatas berapa banyak lembaran rupiah emoticon-Toast (tidak bakal dilakukan, percayalah)


Petisi Bunuh Pengkhianat Negri
2
2.9K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.