Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

laagobiAvatar border
TS
laagobi
Anies Sebut Presiden Lanjut Jabatan Indonesia Pecah, PDIP: Sudah Asbun, Salah Data
Anies Sebut Presiden Lanjut Jabatan Indonesia Pecah, PDIP: Sudah Asbun, Salah DataGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengeluarkan pernyataan kontroversial yang menyinggung pemerintah. Ia berbicara tentang kebesaran hati Sukarno untuk tak melanjutkan masa jabatannya sebagai Presiden Republik Indonesia di tahun 1966 karena tak mau Indonesia pecah. PDIPmenilai Anies berbicara asal-asalan hanya untuk mengarahkan opini supaya Jokowi tak lanjut dua periode.

"Itu asbun (asal bunyi) dan salah data! Dia maksa, hanya pengin supaya Jokowi mundur, kan begitu tujuannya, sehingga dipaksa-paksa dengan konteks yang berbeda," kata Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan DPP PDIP Eva Kusuma Sundari saat dimintai tanggapan, yang dilansir dari detik.com Minggu (2/9/2018).
Menurutnya pernyataan Anies tersebut melepaskan konteks sejarah Bung Karno saat itu, yakni Bung Karno telanjur mengangkat dirinya menjadi presiden seumur hidup. Namun kini, konstitusi sudah membatasi masa jabatan presiden maksimal dua periode saja. Lagipula, Bung Karno bukan turun karena kemauannya sendiri melainkan diturunkan atau disuruh turun.

"Menurutku Mas Anies kurang baca kayaknya, kurang baca sejarah. Maunya tenendsius tapi salah data," kata Eva.

Eva juga mengomentari soal Anies yang berkaca pada kondisi politik Timur Tengah, bahwa negara-negara di Timur Tengah pecah gara-gara pemimpinnya tidak mau lengser, Eva berpendapat kondisi Indonesia jauh berbeda dengan di Timur Tengah.

"Di Timur Tengah kan tidak ada demokrasi Pancasila, tidak ada musyawarah mufakat, dan tidak ada gubernur yang bicara sak karepe dewe (semaunya sendiri). Di sini juga tidak memungkinkan adanya otoritarianisme dan diktator," tutur Eva.

Sebelumnya, Anies diketahui bebicara soal kebesaran hati pemimpin di masa lalu Dia mengambil contoh Presiden Sukarno.

"Di Timur Tengah, banyak masalah timbul karena apa, karena praktik demokrasi. Di Indonesia, sebaliknya. Indonesia punya kematangan demokrasi, kalau tahu waktunya cukup, maka cukup sampai di sini. Di masa krisis lihat Bung Karno, tahun 1966 kalau Bung Karno bilang pada pengikutnya 'saya akan teruskan jadi presiden'. Apa yang terjadi? Pecah republik ini," kata Anies saat membuka Musyawarah Besar Bamus Betawi di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, pada Jumat (1/9).

Sumber: www.detik.com/news/berita/d-4193427/anies-bicara-presiden-lanjut-jabatan-dan-ri-pecah-pdip-asbun
0
2.8K
28
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.