• Beranda
  • ...
  • Movies
  • Membandingkan 3 Sherlock Holmes beberapa tahun terakhir (BONUS SHERLOCK PALSU)

revostreetfireAvatar border
TS
revostreetfire
Membandingkan 3 Sherlock Holmes beberapa tahun terakhir (BONUS SHERLOCK PALSU)


SELAMAT DATANG PARA READER DI THREAD CALON PENULIS LANGGANAN HT


Assalamualaikum wr wb
Salam Sejahtera untuk kita semua.

   Sesuai dengan judul thread ini, ane disini mau membandingkan 3 tokoh Sherlock Holmesyang kita dapat dapat selama beberapa tahun terakhir, entah dari film atau tv series. Yang ane tulis disini sebagian besar pendapat pribadi ane ya, tolong jangan toxic dan sensitif.

   Untuk catatan ane nubie yah gan, mohon maaf untuk segala kekurangan dan untuk agan-agan yang ingin memberi saran dan kritik sangat dipersilahkan.

CEKIDOW!!!





1. ROBERT DOWNEY Jr (Film SHERLOCK HOLMES 2009 & 2011)



   Kita awali dengan Sherlock yang satu ini ya. Robert Downey Jr memerankan Sherlock Holmes pada tahun 2009 di film yang berjudul Sherlock Holmesdan di pada tahun 2011 dalam film Sherlock Holmes : A Game of Shadows. Untuk masalah akting tidak bisa diragukan lagi ya, ditemani dengan Watson (Jude Law), mereka memberantas kejahatan di London dengan settingan tahun 1890-an. 

   Menurut ane Robert Downey Jr dengan karakternya sangat pas dan cocok. Disini kita disajikan Sherlock Holmes yang sedikit slengean dengan diiringi kepintaran deduksi dan pengetahuan yang mengesankan. Satu hal yang mencolok dari film ini adalah saat-saat Sherlock Holmes melakukan deduksi cepat sebelum melakukan serangan.

   Karakter Sherlock yang dibawakannya sangat menyenangkan untuk ditonton dan remarkable, menurut saya. Kekurangannya hanya satu, karena ini adalah sebuah film, kita tidak bisa menikmati benar petualangan Sherlock Holmes disini. Walaupun seri ke-3 sudah dijanjikan akan diproduksi, rasanya sangat ingin melihat Robert Downey Jr memerankan karakter ini terus.

2. BENEDICT CUMBERBATCH (Tv series SHERLOCK 2010-2017)

  

 Itu bener ga tuh ane tulis namanya emoticon-Wakaka.
Oke, yang kedua adalah Benedict Cumberbatch. Dia memerankan Sherlock Holmes dalam serial tv BBC berjudul SHERLOCK selama kurang lebih 7 tahun.

   Untuk setting waktu, Sherlock yang satu ini sedikit berbeda, karena disetting di masa kini di London. Masih dengan partner setianya John Watson yang diperankan oleh Martin Freeman, mereka memberantas kejahatan membantu Scotland Yard (badan kepolisian London)

   Dan sekali lagi, karakter seorang Sherlock Holmes dibawakan dengan ciamik oleh Dr. Strange ini. Disini kita disajikan Sherlock yang sedikit serius dan sangat brillian. Karena ini adalah sebuah tv series, kita diajak untuk mengikuti alur kehidupan sehari-hari seorang Sherlock Holmes. Bagaimana dia di rumah, kehidupan percintaannya dan tentunya langkah-langkah dia dalam memecahkan satu kasus.

   Satu hal yang sangat membuat tv series ini susah dilupakan, adalah seorang villainnya, musuh abadi dari Sherlock Holmes. James Moriarty yang diperankan oleh Andrew Scott.
Spoiler for m:



   Tentu kita telah memiliki seorang Moriarty di dalam Sherlock-nya Robert Downey Jr, tapi disini Moriarty yang pintar, kejam dan penuh intrik disajikan. Penampilan Andrew Scott dengan tatapan matanya yang "mati" membuat kita mengidolakan seorang Moriarty di tv series ini.

LANJUT BAWAH YA GAN!



Diubah oleh revostreetfire 09-08-2018 08:03
0
30.3K
163
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
19.9KThread17.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.