trirestyaAvatar border
TS
trirestya
Anies Sebut Bau dan Kotornya Kali Item Adalah Warisan

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, permasalahan bau di Kali Sentiong atau Kali Item di belakang Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta bukan permasalahan baru, melainkan permasalahan yang bertahun-tahun yang belum terselesaikan.

Ia pun menyebut permasalahan Kali Item merupakan warisan dari pemerintahan sebelumnya yang tidak pernah diperhatikan.

"Yang jangan dilupakan adalah kali itu bukan item sejak tiga bulan lalu, kali itu sudah item sejak tahun-tahun lalu. Jika yang mengelola Jakarta dulu memperhatikan ini, kita nggak punya warisan Kali Item. Ini karena dulu enggak diperhatikan, jadi kita punya warisan Kali Item. Sekarang diperhatikan," ujar Anies di Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (24/7/2018).


Kata Anies, kondisi Kali Item yang menimbulkan bau tidak sedap dan kotor bukanlah disebabkan di era kepemimpinannya, melainkan kenyataan yang harus diterima.

"Kenyataannya ada kali yang hitam, kotor, bau, kenyataan yang kita terima, bukan kita yang membuat, itu ada di situ. Jadi, kalau dulu sudah dibersihkan, ya kita nggak nerima masalah ini. Tapi sekarang masih ada. Sekarang kita terima masalah itu," kata dia

Namun kata Anies, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus berupaya mengurangi bau dengan cara memasang waring di kali tersebut. Ia berharap dengan pemasangan waring di Kali Item dapat meminimalisir bau yang tidak sedap.

"Lalu kita buat langkahnya. Satu, dengan melakukan penutupan untuk mengurangi satu, pemandangan, yang kedua adalah utamanya evaporasi, penguapan. Jadi Insya Allah nanti pada saat pelaksanaan Asian Games Insya Allah nanti akan bisa minimal aroma dari tempat itu tidak kuat lagi," ucap Anies.

Anies menambahkan, pihaknya juga menggunakan alat penjernih untuk memudarkan air yang berwarna hitam tersebut. Serta melakukan penguapan agar tidak ada lagi muncul bau yang tidak sedap.


"Oh kita coba semuanya. Ini jalan terus kok. Semuanya kita coba. Cuma sambil itu dicoba, tetap pencegah penguapan dilakukan," tandasnya.

WarisanAsu
__________________


Itu warisan emoticon-Smilie
Warisan siapa? emoticon-Smilie

Asuuudahlah emoticon-Smilie

Quote:


Diubah oleh trirestya 24-07-2018 09:11
0
4.4K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.