Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

esportsnesiaAvatar border
TS
esportsnesia
Kenalan dengan EVOS Esports
Kenalan dengan EVOS Esports


Berbicara tentang turnamen esports, kita tentunya tidak dapat melupakan tim-tim yang berkompetisi di dalamnya. Di Indonesia, terdapat sederet tim yang berkompetisi di ajang nasional maupun internasional, beberapa bahkan memenangkannya. Salah satu organisasi esports yang memiliki andil dalam membentuk tim-tim esports pengharum nama Indonesia adalah EVOS Esports. Yuk, kenalan dengan EVOS Esports.

Apa itu EVOS Esports?

EVOS adalah sebuah organisasi esports multidivisi yang didirikan oleh Ivan Yeo pada Agustus 2016. EVOS berbasis di Jakarta, Indonesia. EVOS memiliki misi untuk membentuk tim-tim profesional di berbagai ranah kompetitif gaming , dan kini disponsori oleh Traveloka, Tokopedia, Lenovo, dan GO-JEK.



EVOS mulanya hanya memiliki tim DotA 2 yang direkrut oleh Ivan Yeo ketika menjadi EO (Event Organizer) di turnamen AES (Asian Electronics Sports) Games. Untuk merekrut tim pertamanya, Ivan memberikan tambahan hadiah berupa sponsorship bagi tim yang keluar sebagai pemenang. Turnamen tersebut dimenangkan oleh Rex Regum Qeon (RRQ) sebagai juara pertama, Kanaya Gaming sebagai juara kedua, dan Majapahit sebagai juara ketiga. Namun, RRQ dan Kanaya Gaming sudah memiliki sponsor. Alhasil, Majapahit yang saat itu dikelola oleh Tribekti (dulunya dikenal dengan Zero Latitude) diakuisisi menjadi tim DotA 2 EVOS Esports.

Apa saja divisi EVOS Esports?

Setelah melakukan ekspansi ke beberapa game dan bahkan negara lain, saat ini EVOS memiliki tim League of Legends yang berbasis di Vietnam. Selain itu, EVOS juga memiliki tim untuk divisi DotA 2, Arena of Valor dan Mobile Legends yang berbasis di Indonesia.

1. EVOS League of Legends

Kenalan dengan EVOS Esports


Divisi ini merupakan tim yang terdiri dari pemain Vietnam dan berbasis di Vietnam. Walaupun baru setahun terbentuk, tim EVOS LoL mampu bertarung di kompetisi LoL Internasional setelah memenangkan Vietnam Championship Series (VCS) 2018 di Vietnam. Untuk memperebutkan tiket menuju Mid-Season Invitational 2018, mereka telah berhasil mengalahkan tim-tim LoL hebat asal Vietnam seperti Gigabytes Marine dan Young Generation.

2. EVOS DotA 2

Kenalan dengan EVOS Esports


Sebagai divisi pertama EVOS, tim EVOS Dota 2 tentunya sudah memiliki banyak pengalaman berkompetisi dibanding divisi lain. Dari berbagai pertandingan yang diikuti, EVOS DotA 2 sudah memiliki total penghasilan sebesar $16,699.

EVOS DotA 2 juga pernah menjuarai turnamen World Electronic Sports Games 2017 Indonesia Qualifier yang membawanya bertanding di turnamen WESG APAC Finals di China. Pada kompetisi tersebut, EVOS DotA 2 mendapatkan posisi 5-8 dari 20 tim yang bertanding.

Pada April 2018 lalu, EVOS Dota 2 mendapatkan posisi kedua di joinDOTA League Season 12 Asia dan posisi 7-8 di Indonesia Game Championship 2018.

3. EVOS Arena of Valor

Kenalan dengan EVOS Esports


EVOS memulai langkahnya ke ranah Arena of Valor dengan merekrut juara turnamen nasional MO-Cup Garena, The Wir. The Wir yang kemudian bernama EVOS Morena (Mobile Arena) mewakili Indonesia dalam kompetisi Invitational Match Throne of Glory yang diadakan di Vietnam sebagai bagian dari hadiah kemenangannya di turnamen yang diadakan oleh Garena.

Judul esports Mobile Arena yang kemudian rebranding menjadi Arena of Valor (AOV) pun turut mempengaruhi sebutan untuk divisi ini. EVOS.AOV kini telah menggantikan penggunaan nama EVOS Morena.

Selain mewakili Indonesia di Vietnam, EVOS.AOV pun melangkah mewakili tim AOV Indonesia di Korea Selatan setelah memenangkan Battle of Valor 2017 di Jakarta. Di pertandingan tersebut EVOS AOV berhasil mengalahkan RRQ Nova dengan skor 2-0.

4. EVOS Mobile Legends

Kenalan dengan EVOS Esports


Tim EVOS Indonesia semakin lama semakin dikenal di kalangan pecinta game khususnya Mobile Legends setelah berhasil memenangkan beragam kejuaraan Mobile Legends baik tingkat nasional maupun internasional. Pada awalnya tim ini kuat berkat komposisi pemain seperti Oreo dan KneEr, namun mereka telah mengundurkan diri dari tim Evos.

Hal ini membuat manajemen tim EVOS kewalahan mencari pemain berkelas lainnya. Sampai pada akhirnya Marsha yang merupakan mantan kapten tim RRQ datang bergabung dengan tim EVOS.

Sumber : esportsnesia.com
0
9.9K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.