Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

shndrjamesAvatar border
TS
shndrjames
BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT
BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT


Jaman sekarang banyak sekali hal diluar logika yang bisa dibuat oleh manusia. Salah satunya barang yang tidak terlalu penting namun sengaja dibuat untuk menjadi barang yang mahal bahkan sampai tidak masuk akal. Nah apa saja barang-barang yang tidak terlalu penting namun memiliki harga yang sangat mahal ? Berikut infonya.

1. Isi Staples/Hekter Berlapis Emas

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Barang satu ini menjadi barang sehari-hari di kehidupan, entah untuk pekerjaan, sekolah, atau hanya sekedar membuang-buang isi hekter. Namun sebuah perusahaan asal Jerman bernama OOOMS memproduksi isi hekter yang mewah. Mereka membuat isi hekter emas 14 karat yang disematkan diantara 24 biji hekter yang ada didalam kemasan.

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Kegunaan isi hekter atau staples ini juga cukup masuk akal, yaitu untuk brand-brand mahal yang menggunakan isi hekter tersebut sebagai aksesoris dari pakaian atau produk mereka. Untuk harga dari hekter emas tersebut memiliki harga Rp. 999.000 untuk 1 kemasan berisi 24 biji sangat berbeda jauh dengan isi hekter biasa yang biasa memiliki harga sekitar 40 ribuan Rupiah.

2. Tisue Toilet

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Barang satu ini bukan menjadi barang yang cukup spesial, yakni tisu toilet. Hampir semua orang menggunakan barang ini untuk setiap hari bahkan setiap jam. Namun sebuah perusahaan asal Portugal bernama Renova telah memproduksi sebuah tisu toilet yang memiliki harga yang cukup mahal.

Tisu yang diproduksi oleh Renova ini bukan tisu biasa yang ada di toilet mall atau rumah. Tisu ini memiliki beberapa keunggulan seperti tekstut yang halus dan anti bakteri. Untuk harga 1 gulungannya dengan panjang 16 meter memiliki harga Rp. 126.000 . Untuk tisu toilet, harga tersebut cukup mahal jika dibandingkan dengan tisu biasa lainnya yang memiliki harga sekitar 12 ribuan Rupiah.

3. Tas Punggung Emas

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Barang kali ini sudah menjadi kebutuhan semua orang yaitu tas. Tas biasa digunakan untuk pekerjaan, sekolah, olahraga bahkan hanya sekedar jalan-jalan. Namun sebuah Brand asal Amerika Serikat bernama Billionaire Boys Club yang merupakan brand milik Pharrell Williams ini memproduksi sebuah tas yang memiliki harga yang cukup mengecangkan. Tas tersebut dilapis emas ini memiliki harga Rp. 21.000.000 . Cukup harga yang fantastis untuk sebuah tas yang hanya dipakai untuk sehari-hari.

4. Gokukawa Leather Keyboard

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Barang satu ini menjadi barang yang harus dipenuhi jika kita membeli komputer. Keyboard diproduksi oleh perusahaan asal Jepang bernama Gokukawa. Keyboard ini memiliki material kulit premium yang membuat harganya sangat mahal. Keyboard yang hanya memiliki fitur seperti keyboard biasa ini dibandrol seharga Rp. 8.200.000 . Untuk keyboard seharga ini cukup selangit harganya jika dibandingkan dengan keyboard gaming yang hanya seharga 4 jutaan Rupiah.

5. Payung Kulit Buaya

BARANG BARANG GAK PENTING TAPI HARGANYA SELANGIT

Benda satu ini adalah benda yang sangat dibutuhkan saat akan hujan atau di tengah terik matahari. Namun brand asal Italia bernama Billionaire Couture ini memproduksi payung yang ditujukan untuk milyarder. Payung ini dibuat dari bahan yang tidak biasa yaitu kulit buaya. Dengan material yang sangat jarang, payung ini memiliki harga Rp. 675.000.000 untuk 1 payungnya.

Segitu dulu gan Thread dari ane. Dari semua barang diatas sih ane ga ada yang tertarik. Lebih baik buat beli tanah atau rumah dah.


Thank You emoticon-Toast emoticon-Toast
0
1.5K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.