- Beranda
- Berita Dunia Hiburan
Ke Indonesia, Matt Damon Kunjungi Koperasi
...
TS
selaluberita
Ke Indonesia, Matt Damon Kunjungi Koperasi
Jakarta -
Aktor Hollywood Matt Damon mengunjungi Jakarta, Indonesia. Dia mengunjungi salah satu koperasi di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Koperasi itu bernama Koperasi Mitra Dhuafa (Komida), sebuah lembaga keuangan mikro di kawasan Tanjung Barat, Jakarta Selatan.
Menurut salah pegawai koperasi, Nasihah mengatakan, Matt Damon memang berada di kantornya pada Selasa (3/7/2018).
"Iya betul tadi dia datang ke sini tapi saya kebetulan tidak bertemu dengannya," kata pegawai perempuan itu saat dikontak detikHOT.
Kabar soal kedatangan Matt Damon ini juga dilansir oleh laman Facebook KOMIDA. Kedatangan Matt Damon kali ini dalam kapasitasnya sebagai co-founder water.org, sebuah organisasi yang bergerak di bidang pemenuhan sumber air bersih.
Organisasi itu telah eksis di Jakarta sejak 2014 dan telah bekerja sama dengan 14 lembaga keuangan mikro di seluruh Indonesia.
Tak sendiri, kedatangan Matt Damon juga bersama tim water.org, Jennifer Scorsch selaku presiden dan Gary White selaku CEP dan Founder water.org.
(ken/ken)
Spoiler for sumber:
anasabila memberi reputasi
1
18.2K
137
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Dunia Hiburan
24.8KThread•4.4KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya