pristyana
TS
pristyana
Lokasi Instagramable di Jakarta yang Low Budget

              Buat gansis yang tinggal di Jakarta pasti pengen dong ya sesekali nikmatin pemandangan lain selain gedung-gedung tinggi pencakar langit dan udara segar gitu. Khususnya buat para pekerjanya nih yang kadang stres ngadepin kerjaan di kantor. Berikut ini ane akan ngasih beberapa contoh lokasi di Jakarta yang bisa jadi tempat untuk sekedar melepas penat kerja gansis semua sekaligus tempat yang pas untuk hunting foto (Instagramablebanget pokoknya) dan yang pasti gak bikin kantong kering (low budget).




1. Taman Suropati

Lokasi yang pertama ini berada di daerah Jakarta Pusat, tepatnya di Jalan Taman Suropati RT 5/5 Menteng. Terdapat enam monumen Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara yang dibuat oleh enam seniman dari enam negara pendiri ASEAN di taman ini yang membuatnya menjadi salah satu taman yang penting di Jakarta. Dengan berbekal kamera yang Agan miliki, atau bahkan hanya dengan kamera HP, Agan bisa mendapatkan foto yang ciamik dengan mengandalkan latar dan obyek foto yang berada di taman ini.

2. Taman Menteng

Taman ini merupakan lokasi kedua yang bisa Agan pilih menjadi tempat untuk hunting foto yang Instagramable. Taman yang berada di Jalan HOS Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat ini menawarkan berbagai fasilitas yang bisa dinikmati dari anak-anak sampai orang tua, seperti sarana olahraga, jogging track, dsb. Agan bisa mendapatkan foto dengan memanfaatkan spot-spot yang ada di taman ini kan ya.

3. Taman Lapangan Banteng


Taman yang terdapat Monumen Pembebasan Irian Barat ini memang masih dalam tahap revitalisasi, namun pengerjaannya sudah hampir selesai. Walaupun begitu, wajah baru taman ini sudah banyak menarik perhatian warga Jakarta untuk sekedar berjalan-jalan, jogging, maupun aktivitas lain seperti foto-foto. Air mancur yang ada pada taman ini menambah minat masyarakat sekitar untuk sekedar melihat dan menghabiskan waktu di sana. Kalau ane sendiri, lebih memilih waktu sore hari untuk berkunjung ke taman ini karena di sore hari cahayanya paling pas untuk medapatkan foto yang bagus.

4. Pelabuhan Sunda Kelapa

Pelabuhan ini berada di daerah Jakarta Utara, meskipun tempatnya agak jauh bagi sebagian orang, namun Agan pasti tidak akan menyesal datang ke sini, apalagi untuk para pemburu sunset, boleh dicoba untuk datang ke pelabuhan Sunda Kelapa di sore hari. Sembari menikmati pemandangan laut dan kapal-kapal dari berbagai daerah yang berlabuh di sini, Agan juga bisa menyaksikan sunset dari lokasi ini yang bisa menambah suasana menjadi semakin syahdu dan romantis seperti hasil foto di bawah ini.



Quote:




Quote:



Spoiler for sumber:







Diubah oleh pristyana 30-06-2018 15:48
0
10.6K
71
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.