Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kikirakakiAvatar border
TS
kikirakaki
Hutan Pinus Pengger - Hutan Pinus Dengan Sejuta Keindahan



Yooo wazzappp bre .. kembali lagi bersama KIKIRAKAKI
Kali ini ane bakal kasih info mengenai tempat indah di Yogyakarta ?? simak yuk !



Quote:




Seperti layaknya hutan pinus pada umumnya, Pengger menawarkan pesona hutan pinus yang alami dan asri, lengkap dengan aroma getah pinus yang sangat khas. Di Pengger, wisatawan bisa berjalan kaki masuk ke hutan yang dipenuhi pohon pinus berukuran tinggi. Karena kerapatan dan ketinggian pohonnya, suasana di sini terasa sangat teduh, bahkan di beberapa titik agak gelap karena cahaya matahari tidak bisa menembus masuk hingga ke bawah.




Topografi Hutan Pinus Pengger mirip dengan kontur tanah di Puncak Becici yang berbukit.  Untuk sampai ke tengah area hutan pinus, wisatawan harus berjalan kaki melewati anak tangga tanah. Jika musim penghujan tiba, tangga ini akan sangat licin. Karena itu sebaiknya saat berkunjung ke sini gunakanlah alas kaki yang nyaman.



Selain menikmati kesegaran dan keindahan hutan pinus, wisatawan yang berkunjung ke Pengger juga bisa berswafoto di beberapa lokasi menarik yang sudah dibangun oleh pengelola. Lokasi selfie tersebut antara lain berupa rumah pohon, jembatan kayu dari pohon ke pohon, instalasi seni berupa tangan raksasa dari jalinan kayu, serta lubang raksasa yang menghadap ke arah kota Jogja. Saat malam tiba, wisatawan bisa menyaksikan kerlip lampu kota dari tempat ini.



Lokasi Hutan Pinus Pengger


Hutan Pinus Pengger terletak di Dusun Sendangsari, Desa Terong, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul. Dari kawasan Kota Yogyakarta, tempat ini berjarak sekitar 25 km dan bisa dijangkau sekitar 45 menit menggunakan kendaraan pribadi.



Rute Menuju Hutan Pinus Pengger


Meski masuk dalam wilayah Kabupaten Bantul, Hutan Pinus Pengger lebih mudah diakses dari Jalan Wonosari yang menghubungkan Yogyakarta dengan Gunungkidul. Dari Jogja, kamu tinggal menyusuri Jalan Wonosari, Piyungan, Bukit Bintang kemudian akan tiba di Pathuk (GCD FM). Jika ke arah kiri menuju Gunung Api Purba Nglanggeran, maka kamu belok ke kanan menuju Jalan Raya Patuk – Dlingo. Silakan susuri jalan tersebut sekitar 4,5 km, nantinya kamu akan menemukan Hutan Pinus Pengger di kanan jalan.



Tiket Masuk Hutan Pinus Pengger



Biaya untuk menikmati pesona Hutan Pinus Pengger cukup murah yakni hanya Rp2.500 per orang. Parkir motor Rp2.000, parkir mobil Rp5.000 dan parkir bis Rp20.000. Sedangkan jika ingin berfoto di spot-spot selfie, kamu cukup memasukkan uang seikhlasnya sebagai biaya pengembangan tempat wisata ini.





Oke deh bre bre .. 

Informasi yang mau ane bagi selesai sampe disini bre 

Kalau bre bre berkenan boleh dong dikasih cendol 

Kalau ga ya kasih jejak atau rate juga oke 

Tenkiu bre udah mampir di thread ane ... 


Trit bermutu ane lainnya












Kata orang bisa cepat kaya lewat casino online?























Diubah oleh kikirakaki 15-05-2021 10:06
0
16.3K
109
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.