Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bawtaipurnamaAvatar border
TS
bawtaipurnama
Elektabilitas Edy 44,8%, Djarot 36,6%, CSIS : Djarot terkenal tapi tidak disukai
Elektabilitas Edy 44,8%, Djarot 36,6%, CSIS : Djarot terkenal tapi tidak disukai

Jakarta -
Centre for Strategic and International Studies (CSIS) melakukan survei elektabilitas cagub Sumatera Utara. Seperti apa persaingan menjelang Pilgub Sumut?

Berdasarkan rilis yang dikirim CSIS, Jumat (18/5/2018), persaingan menjelang Pilgub Sumut cukup keras. Djarot memiliki popularitas tinggi tapi tingkat kesukaan yang rendah, sedangkan Edy memiliki popularitas sedikit lebih rendah dari Djarot tapi memiliki tingkat kesukaan yang tinggi. Adapun elektabilitas kedua kandidat bersaing ketat dan masih ada 18,5% responden yang belum menentukan pilihan. Berikut ini pemetaan elektabilitasnya:

Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah: 44,8%
Djarot Saiful Hidayat-Sihar PH Sitorus: 36,6%
Tidak tahu/tidak menjawab: 18,5%


Baca juga: Cawagub Ijeck Serahkan Mobil Operasional untuk Relawan Pujakesuma

Sementara itu, tingkat popularitas dan kesukaan para cagub/cawagub Sumatera Utara sebagai berikut:

Djarot Saiful Hidayat: Popularitas (81,6%), kesukaan (36,3%)
Edy Rahmayadi: Popularitas (74,6%), kesukaan (73,3%)
Musa Rajekshah: Popularitas (49,6%), kesukaan (66,7%)
Sihar PH Sitorus: Popularitas (55,1%), kesukaan (25,2%)

Populasi survei adalah warga Sumatera Utara yang telah mempunyai hak pilih dalam pemilu atau telah berusia 17 tahun ke atas ketika survei dilakukan, yang sepenuhnya dipilih menggunakan metode acak. Jumlah sampel awal survei sebesar 1.000 orang tersebar secara proporsional di seluruh kabupaten/kota di Sumatera Utara. Setelah dilakukan validasi dan kendali mutu terhadap data, data yang valid untuk dianalisis berjumlah 950 sampel.


Baca juga: Ini yang Buat PPP Yakin Djarot Bisa Menangi Pilgub Sumut

Dengan menggunakan 950 sampel, margin of error (MoE) survei ini sebesar +/- 3.18% pada tingkat kepercayaan 95%. Penarikan sampel dilakukan secara acak menggunakan metode penarikan secara multistage random sampling. Penarikan sampel mempertimbangkan jumlah sampel dengan jumlah pemilih di setiap kabupaten/kota. Pengumpulan data dilakukan pada 16-30 April 2018 melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner oleh pewawancara (enumerator) yang terlebih dahulu telah mengikuti sesi pelatihan.



(van/tor)


https://m.detik.com/news/berita/4027200/survei-csis-elektabilitas-edy-musa-448-djarot-sihar-366
Diubah oleh bawtaipurnama 15-06-2018 15:01
0
2.8K
25
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.