Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

selldombaAvatar border
TS
selldomba
Cerita Pahit Terjebak Macet di Puncak Arus Mudik
Jakarta - Perjalanan mudik tak selamanya lancar. Sejumlah pemudik harus merasakan macet panjang di jalan menuju kampung halamannya saat puncak arus mudik.

Salah satunya dirasakan Luqman Saifudin dan keluarga. Luqman, yang menuju Kediri, Jawa Timur, harus merasakan macet di beberapa titik.

Luqman berangkat ke Kediri dari rumahnya di Jatikramat, Bekasi, Selasa (12/6), sekitar pukul 21.30 WIB. Dia masuk Gerbang Tol Bekasi Barat pukul 22.30 WIB dan saat itu kondisi lalu lintas sudah dipadati kendaraan.

masuki Km 54. Seluruh ruas jalan dari Bekasi melewati Tambun-Cikarang sangat padat. Dan situasi pagi ini di Km 54 kendaraan bergerak hanya 20-30 km/jam sangat menguras stamina, fisik, dan tenaga," ucap Luqman, Rabu (13/6/2018) dini hari tadi.

Baca juga: Mudik H-2 Lebaran ke Kediri, Luqman dan Keluarga Terjebak Macet

Dia memutuskan beristirahat di rest area Km 19 dan 39. Apa daya, dirinya dan keluarga tak bisa sejenak beristirahat karena rest area sudah dipenuhi pemudik.

Cerita yang hampir sama dialami Hanna Qurniawati. Hanna mengaku berangkat mudik dari Depok, Jawa Barat, menuju Brebes, Jawa Tengah. Ia mengatakan biasanya Depok-Brebes hanya ditempuh 5 jam, namun di masa mudik kali ini waktu tempuh lebih lama.

Baca juga: Terjebak Macet di Cipali, Hanna Tak Bisa Istirahat di Rest Area

"Normalnya, Depok-Brebes biasanya hanya ditempuh 5 jam sudah sampai. Saat ini saya berangkat dari Depok (Selasa, 12 Juni 2018) jam 21.00 WIB sampai saat ini baru sampai Tol Cikopo-Palimanan sudah 7 jam berlalu," kata Hanna.

Tak cuma pemudik via tol yang mengalami kemacetan. Defy Indiyanto, pemudik yang hendak menuju Purbalingga, Jawa Tengah, dari Bekasi harus terkena macet di jalur Pantura.

Baca juga: Cerita Defi Tempuh Bekasi-Subang 8,5 Jam Lewat Pantura

Untuk tiba di Subang saja, dia harus menghabiskan waktu hingga 8,5 jam. Defi mengatakan, sepanjang perjalanan yang dia lewati, jalur Pantura dipadati kendaraan, baik roda empat maupun roda dua.

"Banyak juga yang berjualan di pinggir jalan. Jadi padat jalanannya," kata Defy.

Baca juga: Chairul Mudik 12 Jam dari Cipete-Kuningan: Ini Rekor Terlama!

Cerita pahit terjebak macet juga dialami Chairul, pemudik asal Cipete, Jakarta Selatan. Ia menceritakan harus menempuh waktu 12 jam untuk ke kampung halamannya di Kuningan, Jawa Barat. Padahal, menurutnya, biasanya waktu tempuh hanya 5-6 jam.

"Saya dari Cipete, Jaksel, mau ke Kuningan, tepatnya di Cirendang. Rekor banget, biasanya 5-6 jam, ini sudah 12 jam. Saya berangkat (Selasa, 12 Juni 2018) tadi malam dari Cipete sekitar pukul 21.00 WIB," ujar Chairul hari ini.

Baca juga: 15 Jam Baru Sampai di Limbangan, Budi Sempat Salat di Pinggir Tol

Selanjutnya, Budi Nugraha, salah seorang pemudik dari Ciledug, Tangerang, mengatakan mudik pada Selasa (12/6) sekitar pukul 21.30 WIB untuk menuju Tasikmalaya, Jawa Barat. Hingga Rabu (13/6) pukul 06.00 WIB, dia masih berada di Km 19 Tol Cikampek ruas Bekasi Timur. Ia dan sopirnya bahkan harus salat Subuh di bahu jalan karena terjebak macet.

"Saya dan sopir saya sampai salat Subuh karena jalanan memang macet banget," ucap Budi kepada detikcom.

Bagaimana pengalaman mudik Anda tahun 2018 ini? Ceritakan pengalaman dan foto Anda dengan mengirim e-mail ke redaksi@detik.com. Pengalaman Anda bisa jadi berguna bagi pembaca detikcom lainnya. Jangan lupa sertakan nomor seluler Anda agar bisa kami hubungi! (haf/imk)

https://m.detik.com/news/berita/4067756/cerita-pahit-terjebak-macet-di-puncak-arus-mudik

Yak Siap2 matiin HP, nyopot spanduk di pintu masuk tol dan di pinggir jalan Nagreg ato siap2 ngantri periksa stroke ke dr terawan ya tak nastak
emoticon-Big Grin emoticon-Big Grin
Diubah oleh selldomba 14-06-2018 00:03
0
2.3K
26
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.