kaksus10Avatar border
TS
kaksus10
Ngga Pakai Mahal, Ini Dia 5 Smartphone Android RAM 3 GB Terbaru Dengan Harga Terbaik


Hai Agan Sista yang lagi nyari smartphone terbaru dengan RAM yang mumpuni, kebetulan nih, ane lagi mau share mengenai Smartphone dengan RAM 3GB yang bisa Agan Sista jadikan acuan nih.

Penasaran smartphone apa aja? Nih cuss langsung di simak ulasannya!

:monggo :monggo :monggo

Smartphone dengan RAM 3GB memiliki keunggulan tersendiri untuk urusan multitasking. Kinerjanya lebih cepat serta lebih unggul, jadi bisa diandalakan untuk main game atau bisa juga untuk Agan Sista yang harus multitasking. Memang smartphone dengan RAM 3GB udah banyak di pasaran, harganya juga cukup bervariasi. Umumnya memang ponsel RAM 3 GB ini ditujukan untuk kelas menengah atas. Tapi, belakangan banyak vendor yang menghadirkan smartphone Android RAM 3 GB dengan harga yang cukup terjangkau.


Seperti yang baru aja launching kemarin nih Gan Sist, Honor 7A. Senin, 4 Juni 2018 kemarin, Honor meluncurkan smartphone terbarunya, Honor 7A dengan RAM 3GB. Honor 7A digadang-gadang menjadi smarphone gaming terbaik di kelasnya.

Nah, buat Agan Sista yang lagi nyari smartphone dengan fitur kece tapi dengan harga yang terbilang masih terjangkau, smartphone Android RAM 3 GB ini bisa menjadi alternatif pilihan buat Agan Sista. 

5 SMARTPHONE Android RAM 3 GB 

1. Honor 7A


Spoiler for Honor 7A:


Smartphone yang satu ini bisa menjadi alternatif terbaik buat Agan Sista yang suka main game di smartphone. Honor 7A memiliki RAM 3GB, dengan internal memori 32 GB. Dibandrol dengan harga sekitar 1,9 juta rupiah, Honor 7A memberikan spesifikasi ala smartphone flagship. Honor 7A memiliki layar sebesar 5.7 inchi dengan rasio perbandingan 18:9. Untuk kameranya, Honor 7A dibekali dengan dual camera di bagian belakang dengan resolusi masing-masing 13 MP dan 2 MP, lalu kamera depannya sudah 8 MP. Gimana dengan prosesornya? Nah Honor pakai Qualcomm Octacore Gan Sist. 

2. Xiaomi Redmi 3 Pro

Spoiler for Redmi 3Pro:

Dengan harga 1.9 juta rupiah, Agan Sista juga bisa kok memiliki smartphone RAM 3 GB dengan internal memori sebesar 32 Gb lainnya. Yes, Xiaomi Redmi 3 Pro bisa Agan Sista jadikan alternatif lain nih. Untuk OS nya, Redmi 3 Pro pakai MIUI7 Android Lollipop. Pada sektor mesinnya dibekali jenis Quad Core 1.5 Ghz serta resolusi kamera depan 5 MP. Kamera belakangnya punya resolusi 13 MP dengan baterai berkapasitas 4.100 mAh. Redmi 3 Pro makin kece dengan layar IPS LCD berukuran 5 inchi.


3. Asus Zenfone 3 Max

Spoiler for Zenfone 3Max:

Nah siapa di sini yang penggemar Asus? Asus juga punya smartphone 3 GB yang bisa Agan Sista andalkan. Asus Zenfone 3 Max dibalut material full metal dan ada fingerprint sensor. Memori internalnya 32 Gb. pada bagian processornya terdiri atas jenis Quad Core 1.5 Ghz dengan dual SIM dan konektivitas 4G LTE. untuk kameranya, ada lensa dengan resolusi 13 MP di bagian belakang dan 5 MP untuk kamera depan. Oh iya, sisi lain keunggulan Zenfone 3 Max ada pada dayanya yang cukup besar yaitu 4100 mAh non removable. Spesifikasi tersebut dibalut dengan layar 5.2 inchi berjenis IPS LCD.


4. HTC One M9

Smartphone dengan layar 5 Inchi full HD ini juga memiliki peforma yang prima untuk multitasking. HTC One M9 memiliki RAM 3 GB. Kinerjanya ini didukung oleh Octa Core 1.5 Ghz dengan chipset Snapdragon 810 yang makin mempercepat kinerjanya. Untuk kameranya sendiri, HTC One M9 hadir dengan lensa kamera depan 13 MP dan kamera belakang 21 MP.

5. Xiaomi Mi5

Spoiler for Mi5:

Smartphone seharga 3.3 juta rupiah ini memiliki peforma RAM 3 GB dengan layar berukuran 5.15 inchi. Selain itu memori internalnya terdiri atas 3 versi yaitu 32,64 dan 128 GB. Smartphone dengan USB type C dan koneksi 4G LTE ini hadir dengan resolusi kamera depan 4 MP dan kamera belakang 16 MP. Sedangkan untuk baterainya memiliki kapasitas 3000 mAh.



Nah, kira-kira, smartphone mana nih yang ingin banget Agan Sista miliki?

Itu dia Gan Sist, berbagai ponsel dengan RAM 3 Gb terbaru dan terbaik yang bisa Agan Sista  miliki. Semoga bisa menambah referensi Agan Sista ya! 




nona212
nona212 memberi reputasi
1
27.1K
271
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet KASKUS Official
10.8KThread8.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.