macan308Avatar border
TS
macan308
Baterai Smartphone Dengan Bahan HIDROGEN yang Sangat Powerful


Harus diakui kalau smartphone memiliki sebuah kelemahan yang belum teratasi dengan baik hingga saat ini, yaitu masalah ketahanan baterai. Dulu ketika kita masih memakai hanphone jadul, baterai yang ada di dalamnya bisa bertahan sampai seminggu bahkan lebih.
 
Sekarang smartphone modern mengkonsumsi listrik berlipat-lipat lebih banyak karena semakin kompleks fitur yang tertanam di dalamnya. Menjadikan kita setiap hari harus melakukan isi ulang baterai, bahkan kadang tidak cukup hanya sekali charge dalam sehari.
 
Kini, tim ilmuwan dari perusahaan Intelligent Energy telah berhasil membuat baterai yang mampu bertahan hingga seminggu untuk perangkat smartphone. Hal ini tentu menguntungkan bagi kita karena tidak lagi khawatir kehabisan baterai setiap hari.
 
Para ahli menggunakan iPhone 6 untuk membuat prototipe baterai tahan lama mereka di mana hidrogen sebagai salah satu elemen utama dari komposisinya. Jadi, untuk baterai lithium-ion dari smartphone ditambahkan sel hidrogen khusus, yang memiliki lubang ventilasi kecil di mana uap air dikeluarkan.


 
Sistem inovatif yang menghasilkan energi dengan menggabungkan hidrogen dan oksigen ini memancarkan panas dan uap air yang tak terlihat. Terbukti hal ini berhasil meningkatkan masa pakai baterai smartphone beberapa hari lebih lama dengan ukuran yang jauh lebih kecil. Selain itu, gas dalam baterai ini dapat diisi ulang dengan adaptor terminal.
 
Untuk saat ini, perusahaan telah secara eksklusif menyajikan prototipe, yang casing perangkatnya harus sedikit dimodifikasi sesuai kebutuhan perusahaan smartphone. Hal berikutnya adalah mendapatkan cukup dana untuk meluncurkan versi komersial yang mungkin akan sukses di pasar luas.
 
Kontra
Spoiler for Kontra:


 emoticon-Cendol Gan

Spoiler for "sumber gambar":


Diubah oleh macan308 04-06-2018 02:30
erwaleste
erwaleste memberi reputasi
1
317.7K
230
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.