Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rinaldikarzaAvatar border
TS
rinaldikarza
Tips Agar Tidak Mudah Sakit Selama Berpuasa
Tips Agar Tidak Mudah Sakit Selama Berpuasa


Sebenarnya banyak hal yang bisa Anda lakukan agar tidak mudah sakit saat puasa.Tidak melulu harus mengonsumsi suplemen vitamin, tetapi hal-hal sederhana yang sudah Anda terapkan sehari-hari juga bisa menjaga tubuh tetap sehat dalam menjalani ibadah puasa.
Lalu apa saja yang bisa bikin tubuh tidak mudah sakit saat puasa? berikut saran dokter spesialis penyakit dalam Medcare Hospital, di Dubai, Abdul Jabbar agar tubuh selalu sehat selama berpuasa.

1. Jangan makan berlebihan saat buka puasa
Setelah menahan haus dan lapar, terkadang beberapa orang jadi kalap saat buka puasa. Gorengan biasanya jadi santapan saat berbuka. Sebaiknya, saat buka puasa fokuslah mengonsumsi cairan untuk menghidrasi tubuh serta mengisi ‘bahan bakar’ yang kosong belasan jam. Yakni dengan minum air putih lalu mengonsumsi beberapa kurma atau buah segar manis lainnya.
Saat makan besar, tak perlu berlebihan mengambil nasi atau sumber karbohidrat lain. Lalu, ada sumber protein serta sayuran di dalamnya.

2. Minum cukup air Agar Tak Sakit

Minimal minum delapan gelas air dari berbuka puasa hingga sebelum Imsak. Batasi kopi dan teh juga karena minuman ini bisa membuat tubuh dehidrasi.

3. Sahur itu penting
Sahur merupakan sesi makan penting untuk mendukung energi belasan jam ke depan. Pastikan saat sahur, selain makan karbohidrat juga protein (telur, keju, yogurt, kacang-kacangan, daging) dan serat (sayur, buah, dan whole grains). Dua komponen terakhir penting untuk membuat perut terasa kenyang.

4. Olahraga di waktu tepat
Saat puasa, bukan berarti puasa olahraga juga tapi pilih di saat waktu yang teat. Pastikan olahraga saat tubuh berenergi. Waktu terbaik adalah satu jam setelah buka puasa. Tapi harus dibatasi juga, karena amatlah ruginya bila saat puasa meninggalkan ibadah Sholat Isya dan tarawih berjamaah.

Sumber

0
392
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.