Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tereariyaniAvatar border
TS
tereariyani
George Soros Was-was Tahun Ini Ada Krisis Ekonomi Lagi

https://m.detik.com/finance/berita-ekonomi-bisnis/d-4046540/george-soros-was-was-tahun-ini-ada-krisis-ekonomi-lagi

- Investor miliarder legendaris George Soros mengkhawatirkan bakal terjadi krisis keuangan berskala besar tahun ini, khususnya di Uni Eropa.

Dikutip CNN, Rabu (30/5/2018), Soros menyampaikan itu pada pertemuan tahunan Dewan Eropa untuk Hubungan Luar Negeri, di Paris, Selasa (29/5/2018).

Dia menyoroti, pertama, bahwa sentimen anti-Uni Eropa meningkat, lalu terjadi gangguan terhadap kesepakatan Iran, serta melonjaknya dolar AS. Selain itu, investor pun cenderung menarik modal dari pasar negara berkembang. Hal ini menambah catatan negatif untuk ekonomi global.

"Kami mungkin menuju krisis keuangan besar lainnya," katanya.

Dia juga menyesalkan fakta bahwa sejak 2008, program penghematan Uni Eropa justru membantu mengarahkan pada krisis. Hal ini memicu gerakan anti-Uni Eropa.

"Banyak anak muda hari ini menganggap Uni Eropa sebagai musuh yang telah merampas mereka dari pekerjaan dan masa depan yang aman dan menjanjikan. Politisi populis mengeksploitasi kebencian dan membentuk partai-partai dan gerakan-gerakan anti-Eropa," jelasnya.

Soros juga khawatir tentang fakta bahwa ada kesenjangan yang berkembang antara Eropa dan Amerika Serikat (AS) terkait Iran.

Soros mengatakan keputusan Presiden AS Donald Trump untuk mundur secara sepihak dari perjanjian senjata nuklir dengan Iran secara efektif menghancurkan aliansi transatlantik.

Dirinya memprediksi penghentian kesepakatan dengan Iran pasti akan berefek negatif pada ekonomi Eropa.

Tetapi Soros menyampaikan masih ada harapan dari pasar global lain, dan bencana ekonomi dapat dihindari.

Dia pun terus menekankan bahwa masalah ekonomi akhirnya akan membuat anggota Uni Eropa malah semakin kuat, namun butuh waktu untuk itu. Menurutnya Uni Eropa juga perlu berbenah.

"Perlu mengubah dirinya menjadi sebuah asosiasi yang diinginkan negara-negara seperti Inggris untuk bergabung," tambahnya.

Tonton juga, highlights catatan krisis kemanusiaan dunia di 2017:

(ang/ang)


sebelahblog
anasabila
anasabila dan sebelahblog memberi reputasi
2
2.4K
32
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.