indahairaAvatar border
TS
indahaira
Apa Sih Bedanya Alpukat Mentega dengan Alpukat Biasa?


Selama puasa, aktivitas tetep jalan. Jadi butuh asupan yang bergizi, terutama makanan yang disantap saat sahur nih. Salah satu buah favorit ane adalah alpukat nih. Siapa yang suka buah alpukat juga kayak ane?

Tapi, kadang-kadang beli alpukat tuh bikin bete kalau udah ditunggu berhari-hari, dieremin di beras, ujungnya dibungkus tissue kayak tips-tips food hack di internet gitu, eh alpukatnya gak mateng-mateng juga. Sekalinya udah agak lembekan gitu, rasanya gak manis alias pekat atau pahit. 

Ane kan juga pingin makan sandwich pake alpukat ala ala resep-resep di Pinterest. Atau alpukatnya dicampur jelly dan es buat dinikmati pas buka puasa. Seger kan.


Pake roti gandum, tambahin telur dadar ala scrambled egg, alpukat,

dan taburin daun bawang. Bisa jadi menu penambah nutrisi sahur nih Gan. Sumber


Lalu, ane teringat sama alpukat mentega yang dijual online. Ada temen yang rekomendasiin alpukat mentega ini, pas beli langsung bisa dimakan. Udah mateng gitu. Enak pula rasanya, bikin gak nyesel. 

Terus, apa ya bedanya buah alpukat mentega dengan buah alpukat yang biasa?

Ternyata nih Gan, alpukat mentega adalah varietas alpukat yang baru muncul. Tapi bukan dengan rekayasa genetika lho Gan. Menurut Oktavianus Dwi Pamungkas dari Usaha Tani Mandiri mengatakan, kalo alpukat mentega ini memang varietas baru, tapi sudah lama sekali ada.


Alpukat ini bukan hasil rekayasa, melainkan penyimpangan genetika yang terjadi secara alamiah. Namun justru penyimpangan genetika alamiah tersebut membuat alpukat mentega ini jauh lebih unggul ketimbang alpukat yang selama ini kita kenal. 

Oktavianus juga menambahkan, bahwa kelebihan lain Alpukat Mentega Miki yaitu cocok ditanam di dataran rendah. Selain itu, tanaman alpukat ini gak disukai ulat karena memiliki enzim antiprotease, yaitu enzim yang tidak dapat diurai oleh ulat menjadi protein untuknya berkembang biak. Sedangkan, pada tanaman alpukat yang lain, ulat kerap menyerangnya.


Alpukat juga bisa jadi saus celup untuk makan keripik kesukaan Agan lho.

Tambahkan perasan jeruk lemon ke dalam Alpukat yang sudah dihaluskan. Resep lengkapnya di sini.


Kenapa disebut varietas unggul, karena Alpukat Mentega punya banyak kelebihan yang gak dimiliki alpukat biasa. Alpukat ini sangat populer karena bisa berbuah di musim apa saja, sepanjang tahun. Bahkan bisa panen dua hingga tiga kali dalam setahun. Selain itu, buah Alpukat Mentega lebih cepat berbuah sejak mulai ditanam. Bila alpukat biasa butuh waktu enam tahun untuk berbuah, Alpukat Mentega hanya butuh tiga tahun aja. 

Tanaman Alpukat Mentega ini juga sangat adaptif, Gan! Dia bisa tumbuh dimana aja, bahkan bisa di taman pekarangan rumah, pinggir jalan, bahkan di tanah basah sekalipun. Sedangkan daging buahnya tebal, lebih besar, berserat, dan terasa lebih enak serta gurih, sehingga bisa dimakan tanpa dicampur sama gula. Warna dagingnya juga khas, yaitu kuning seperti mentega. Makanya buah ini akhirnya disebut Alpukat Mentega.

Varietas unggul pastinya lebih mahal dong ya. Dari hasil liat-liat olshop Alpukat Mentega yang lagi rame di Instagram itu, ternyata harga per kilogramnya (yaitu sebanyak 3-5 buah) dibanderol seharga Rp 40.000/kg untuk Alpukat yang berukuran reguler. Sedangkan Alpukat berukuran Jumbo, dibanderol harga Rp 45.000/kg yang mana satu kilogramnya bisa berisi 2-3 buah.

Gimana, tertarik mencoba?






0
55.7K
100
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.