dsturridge15Avatar border
TS
dsturridge15
Prabowo: Bukan Kita Anti-asing, Kita Butuh Tenaga Kerja Dengan Kemampuan Asing
Prabowo Subianto: Bukan Kita Anti-asing, Kita Butuh Tenaga Kerja Dengan Kemampuan Asing



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan pemerintah Indonesia harus mengutamakan tenaga kerja dalam negeri dibandingkan tenaga kerja asing.

Prabowo mengatakan saat ini masih banyak pekerja wanita yang terpaksa menjadi pekerja di luar negeri.

"Rakyat kita banyak belum punya pekerjaan layak baik karena itu perempuan kita terpaksa jadi pembantu di negara lain ninggalin suami keluarga untuk kirim uang ke kampungnya, Masa demikian kita izinkan TKA masuk," ujar Prabowo di Gedung Joang 45, Jakarta, Minggu (29/4/2018).

Prabowo menegaskan bukan dirinya anti asing. Tetapi yang dibutuhkan Indonesia saat ini pekerja dengan kemampuan asing.

"Bukan kita anti asing kita butuh tenaga kerja dengan kemampuan asing tapi kita utamakan rakyat kita," katanya.

Prabowo juga mengatakan seharusnya pemerintah Indonesia membuat para pekerja dalam negeri mampu bekerja seperti tenaga kerja asing.

"Kalau rakyat kita ga mampu kewajiban kita pemimpin Indonesia membuat rakyat kita mampu, Kalau rakyat ga pintar kewajiban pemimpin buat rakyat pintar," katanya.

Prabowo mengatakan pemerintah Indonesia memang harus bersahabat dengan negara asing namun harus juga menjaga kekayaan negeri, sehingga tidak diambil oleh bangsa lain.

"Negara ini apabila memiliki pemerintah yang bersih tidak mengizinkan korupsi yang pintar pandai bersahabat sama semua bangsa asing tapi waspada tidak akan mengizinkan kekayaannya diambil bangsa lain dengan murah," katanya.

"Kita harus bersahabat dengan bangsa asing tapi kita harus juga menjaga segenap tumpah darah kita rakyat kita," katanya.

http://m.tribunnews.com/nasional/201...emampuan-asing


Prabowo jilat ludah emoticon-Betty
Diubah oleh dsturridge15 30-04-2018 02:34
1
2.1K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.9KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.