Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

wannzenithAvatar border
TS
wannzenith
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG
Museum Tubuh Bagong ini merupakan museum yang terbilang masih baru, tahun 2014 yang lalu museum ini baru saja dibuka untuk umum. 

Dari sebelum berangkat berlibur ke Batu, anak-anak sudah sangat antusias dengan museum ini setelah menonton sebuah acara di televisi yang sedang mengulas mengenai museum tubuh ini. 

Apa sih yang membuat anak-anak begitu antusias dengan museum yang satu ini? Yuk kita lihat gan/sis


Menuju pintu masuk Museum Tubuh

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


Pintu masuk Museum yang menyerupai mulut manusia

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


aula depan yang menyajikan berbagai informasi mengenai Pabrik Tubuh Manusia

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


museum tubuh bagong ini merupakan museum yang sangat sangat bagus untuk menambah pengetahuan dan pembelajaran bagi anak-anak lhoo…mau tahu? Ketika kita memasuki pintu masuk museum yang berupa mulut Bagong yang sedang terbuka, pengunjung sudah disuguhi beberapa informasi mengenai pabrik tubuh manusia yang begitu kompleks namun sungguh luar biasa. Dari sini, pengunjung akan diajak berjalan menyusuri pabrik tubuh manusia yang dimulai dari bagian mulut, ada apa saja sih di bagian mulut ini?

Di Zona mulut ini terdapat gigi dan lidah. Pertama kita akan bertemu dengan jejeran gigi, disini pemandu akan bercerita atau menjelaskan seluk beluk gigi seperti apa saja yang mempengaruhi kesehatan gigi, bagaimana menjaga kesehatan gigi, fungsi serta jenis gigi. Pengunjung bahkan dapat melihat fragmen gigi yang sudah diperbesar sekian kali agar terlihat jelas oleh pengunjung. Setelah gigi, pengunjung akan diajak mempelajari mengenai bagian tubuh yang bertugas mengecap rasa yaitu lidah. Dinding-dinding museum di zona ini dibuat sedemikian rupa menyerupai rongga mulut dengan warna merahnya, sehingga pengunjung akan merasa benar-benar berada di dalam mulut


Alat peraga lidah, pengunjung jadi mengerti dimana letak indera pengecap Manis, Asin, Asam dan Pahit yang ditunjukkan dengan lampu yang menyala di bagian lidah pengecap

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


Bagian Gigi, pemandu sedang menjelaskan bagian-bagian gigi serta pentingnya menjaga kesehatan gigi


Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


Zona berikutnya adalah zona hidung, seperti halnya di zona sebelumnya pengunjung akan bertemu dengan pemandu yang akan menjelaskan tentang si hidung ini, selain mendengarkan pemandu bercerita pengunjung juga akan diajak menonton video penjelasan mengenai beberapa hal yang terjadi pada hidung manusia. Di sini pemandu juga memberikan informasi mengenai penggunaan masker, jika kita sedang sakit maka gunakan masker dengan warna hijau di bagian dalam, sedangkan jika kita sedang sehat tetapi lingkungan sekitar tidak begitu baik maka gunakan masker dengan warna hijau di bagian luar. Kenapa? Karena bagian yang berwarna hijau adalah bagian yang memiliki lapisan anti bakteri



Pemandu sedang menjelaskan mekanisme kerja hidung serta bagaimana bersin bisa terjadi

 Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG   Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Untuk Zona selanjutnya bisa dilihat di foto berikut ya


Zona Mata

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

 Zona Telinga
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Otak
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Jantung
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Hati
 Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Paru-Paru
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Ginjal
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Usus
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Pembuluh Darah
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Sel pembuluh darah putih
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

Zona Tulang
Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG

dan masih banyak lagi, kalau ane terusin ga kelar2 gan dan gambarnya banyak emoticon-Wakaka

Museum Tubuh Bagong ini memiliki 4 lantai yang setiap lantainya dihubungkan dengan elevator/lift sehingga pengunjung tidak akan merasa lelah. Pada tiap lantai terdapat zona-zona tubuh manusia dengan berbagai macam alat peraga, video serta pemandu yang akan menjelaskan. Bagi para pengunjung yang ingin memeriksakan kesehatannya secara gratis juga bisa lhoo di Museum Tubuh Bagong ini. Pada lantai atas, pihak pengelola menyediakan fasilitas cek kesehatan gratis bagi para pengunjung yang meliputi pemeriksaan mata, golongan darah, gula darah, tekanan darah, gigi, dan beberapa pemeriksaan sederhana lainnya. Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan oleh tenaga-tenaga medis yang telah disiapkan oleh pengelola museum jadi pengunjung tak perlu khawatir. Lumayan banget kan, berkunjung ke museum sekaligus cek kesehatan gratis.

Di akhir perjalanan museum ini, pengunjung akan menemui sebuah tulisan besar di dinding dekat pintu keluar. Tulisan ini mengingatkan kita para pengunjung mengenai betapa besar dan kompleksnya pabrik yang ada di tubuh kita, oleh sebab itu wajib bagi kita untuk menjaga dan merawatnya dengan baik karena pabrik tersebut adalah milik kita seorang. wah penuh dengan edukasi yaa. Berkunjung ke museum ini jauh dari kata bosan bahkan untuk anak-anak ya.mereka sangat antusias lho memperhatikan dan bertanya mengenai organ-organ tubuhnya, tak jarang mereka mengatakan “ooh…pantes kadang aku suka begitu, ternyata karena itu ya

Jadi, jika memiliki kesempatan untuk berlibur dan berkunjung ke kota Malang serta Batu, jangan sampai dilewatkan yaa berkunjung ke museum ini, sangat saya rekomendasikan untuk wisata edukasi yang menyenangkan.

Mengenal Pabrik Tubuh Manusia di MUSEUM TUBUH BAGONG


Diubah oleh wannzenith 27-04-2018 06:59
0
1.4K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.