Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

flockomAvatar border
TS
flockom
Mempersiapkan Mobil Esemka, Mobil Nasional Indonesia Pertama yang Segera Diproduksi
Hingga saat ini, Indonesia masih belum mempunyai mobil nasional, yaitu mobil yang sepenuhnya dirakit dan menggunakan komponen dari negara asal. Mobil Esemka digadang-gadang menjadi mobil nasional Indonesia pertama, namun perkembangannya masih molor hingga 11 tahun mobil ini diperkenalkan.
Mulai dibicarakan pada tahun 2007 silam, penggagas mobil Esemka, Sukiyat menjelaskan bahwa mobil ini awalnya digunakan untuk memberikan ilmu tentang pembuatan mobil kepada anak-anak SMK. Sukiyat memang merencanakan untuk membuat Mobil Esemka menjadi mobil nasinal Indonesia, tapi hingga saat ini, mobil ini masih belum bisa diproduksi secara masal.

Mobil Esemka awalnya dibuat untuk perkenalan mobil anak-anak SMK

Beberapa masalah yang menjadi kendala pengembangan mobil Esemka yaitu mulai dari model mobil sehingga pemasaran. Awalnya, Esemka mengalami masalah uji emisi, dimana kelulusan uji emisi buang merupakan salah satu prasyarat adar sebuah mobil bisa diproduksi secara massal.
>>>Baca juga M.O.V.E to 2022, rencana jangka menengah Nissan
Esemka mengalami masalah emisi karbon buangan yang tergolong masih tinggi pada tahun 2012. Mobil ini bahkan mengalami kegagalan uji emisi sampai dua kali. Gagal melakukan uji emisi pada 2010, Esemka diminta melakukan pengujian lagi pada 2012. Setelah melakukan pengujian ketiga Agustus 2012, Esemka akhirnya memenuhi standar dan dinyatakan lulus.

Sempat menjadi mobil dinas Walikota Solo saat itu, Joko Widodo

Tingginya biaya yang dibutuhkan untuk memproduksi mobil juga menjadi salah satu kendala yang dialami oleh Esemka. Esemka membutuhkan model awal sekitar Rp. 100 Milliar untuk pengembangan produksi.
Beruntung, 2015 menjadi batu loncatan bagi Esemka, menemukan investor dari PT Adiperkasa Citra Lestari yang kemudian berubah menjadi PT Adiperkasa Citra Esemka Hero (ACEH) yang dipimpin oleh AM Hendropriyono.
>>> Baca juga berita pasar mobil lainnya disini
Saat ini, pabrik pembuatan Esemka sudah selesai di Boyolali dan sekarang sedang dalam tahap penyelesaian. Esemka juga diketahui sudah membangun sebuah pabrik di daerah Bogor, Jawa barat. Tahun ini menjadi awal produksi masal Esemka, meskipun belum ada kejelasan pasti tentang tanggal peluncuran perdana mobil ini.

https://www.upstation.id/2018/04/05/...ra-diproduksi/

esemka berjaya jokowi cahaya asia
0
3.7K
37
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.