Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iskrimAvatar border
TS
iskrim
3 TIPS BAGUS Bisa Segera Menulis Dan Memperka(r)ya Diri (Welkomm Nubie)


[ HT# 311 ]
emoticon-I Love Kaskus


"Menulislah Dari Apa yang Ada Di Fikiranmu - iskrim"

Halo man-teman, gan en sista, jumpa lagi bersama iskrim disini, setelah lama tak menulis di forum KASKUS Kreator Lounge, kali ini saya sempatkan kembali membuat thread khusus untuk berbagi pengalaman tentang bagaimana 'mudahnya' memulai menulis, yup menulis itu mudah kok!

Kok mudah krim? yup, menulis itu mudah tidak percaya? Cobalah kamu menulis sekalimat atau dua kalimat saja, bahkan satu kalimat saja diatas kertas atau di layar tablet, hopla! jadilah sebuah tulisan, hehe. Maaf canda emoticon-Stick Out Tongue








Buat kamu yang masih bingung ingin menulis atau kesulitan bagaimana memulai menulis sebuah thread atau artikel harus dimulai dari mana, jangan sampai frustasi dulu ya! Nah, disini iskrim akan berbagi cara 'termudah' dan 'parktis'. Yup, itulah yang paling dibutuhkan saat ini bagi mereka khususnya Kreator-Kreator budiman yang berkemauan tinggi untuk mendapatkan 'receh' dari Kaskus.

Banyak teman-teman bertanya dan bingung, bagaimana sih Krim supaya menulis bisa lancar dan berisi? Itulah inti dari beberapa pertanyaan yang sering mampir via PM maupun chat WA ke saya. Jika ada waktu luang biasanya langsung saya balas dengan cepat, tapi karena saya juga kerja jadi harap bersabar jika saya seringkali telat membalas pertanyaan teman-teman Kreator dan Kaskuser lain.

Krim, ente kok pede banget membuat thread ini, emang ente siapa? Penulis hebatkah sampai 'sok-sok'an bikin tips segala, cara mudah dan praktis menulis? Ane jawab saya BUKAN PENULIS HEBAT, BUKAN ORANG TERKENAL dan BUKAN JUGA ORANG Dalem KASKUS. Saya hanya SUKA MENULIS, titik tidak pakai koma.

Jadi kenapa saya kali ini membahas tentang bagaimana membuat tulisan untuk dijadikan thread? Karena berangkat dari beberapa pertanyaan pribadi tadi (dan sering masuk) maka dikesempatan kali ini (sabtu santai) saya harap pertanyaan-pertanyaan yang nanti masuk via PM atau WA tinggal saya direct di thread ini, jadi saya tak perlu mengulang memberikan jawaban yang sepertinya selalu sama. "Masuk ke link ini aja, sudah saya kasih tipsnya", kira-kira seperti itulah nanti template jawaban saya, hehe.


Pertama, buatlah dirimu rileks serilek-rileksnya hidupmu, siapkan kopi, cemilan, musik kesukaanmu. Berdoa sebelum memulai. Jangan harap menulis bagus dalam keadaan stress, tentu saja hasilnya bakalan acak-kadul nggak karuan. Tapi menulis ketika kamu dalam keadaan 'emosi jiwa' yang menyentuh hati itu sangat bagus, bisa saya bilang saat itu kondisimu dalam keadaan good mod atau fill mu sedang bagus. Biasanya menulis di situasi hati seperti ini akan menghasilkan tulisan yang 'bernyawa', tulisan akan menghasilkan karya yang menyentuh emosi pembacanya.

Kedua, tentukan tema yang akan diangkat, tema itu harus kuat terbayang dan tertanam dalam niat kamu. Tujuannya adalah agar kamu bisa tetap fokus dan terus fokus mencari dan mencari susunan kata dan sumber bagus lain sebagai referensi. Jangan lupa referensi bagus dan terbaik adalah hasil dari pengalaman diri sendiri. Dan kunci berikutnya adalah memahami fungsi tanda baca, wawasan, intuisi, wajib diasah lagi. Tujuannya adalah untuk menambah 'bank' kalimat dan memperkaya informasi sebagai pendukung tema tulisanmu. Jangan merasa alergi terhadap topik tertentu, kalau kamu jeli bisa kok ambil topik tersebut dari sudut pandang penulisan yang berbeda.

Ketiga, yup, ini poin terakhir adalah: Menulislah dimulai dari sekarang! Dan menulislah apa yang ada dalam fikiranmu saat itu juga. Sekali lagi poin terpenting dan terakhir adalah MENULISLAH yang ADA DALAM FIKIRANMU, sebagai awal jangan takut salah, jangan juga bingung, MENGALIR saja, JANGAN PEDULIKAN aturan dan gaya tulis-menulis yang saat ini dibakukan, dobrak dan berbuatlah tulisan sesuka hatimu, ini adalah awal bersejarah dan terbaik dalam hidupmu! TAPI INGAT, buatlah minimal 3 paragraph utama; pembuka, penjelasan inti dan penutup jika ada sertai kesimpulan, sisanya tinggal kembangkan menurut pengalaman dan referensi yang kamu dapat lalu sisipkanlah diantara 3 paragraph utama tadi.

Ketika 3 poin diatas sudah kamu kuasai dan semakin sering menulis, maka semua akan lancar. Lalu tugas selanjutnya adalah tinggal mempermanis dan memperkaya tulisanmu agar lebih indah lagi.

Sebagai seorang Kreator yang keren dan 'berkualiti' jangan lupakan juga mencantumkan sumber referensi tulisan, perhatikan jumlah karakter, gambar sesuai tema, layout thread yang rapih-nyaman dilihatnya dan usahakan tanpa kesalahan typo. Baca hasil tulisan utuh dari atas hingga akhir, resapi dan teliti apakah ada yang janggal dengan susunan kalimatnya, edit hingga kita anggap sempurna, lalu tinggal kita Publish. Selesai.







Krim, saya bingung merangkai kata-katanya? Udaaah pokoknya tulis saja yang ada dalam fikiranmu, mau benar atau salah kalau referensimu bagus maka akan minim kesalahan. Ingat referensi harus bagus, jelas dan bisa dipertanggung jawabkan, ini yang disebut referensi yang bagus. Maka ketika menulis sudah menjadi kebutuhan maka lambat-laun tulisanmu akan semakin membaik dan luwes, berciri khasmu sendiri, saya jamin itu!


Katanya menulis harus mengalir krim, tapi kok harus melalui 3 tahapan? Yup, 3 tahapan tadi adalah benang merahnya supaya tulisanmu tetap enak dibaca, terarah dan tersusun rapih. Menulislah yang ada dalam fikiranmu sebebas-bebasnya tapi jangan lupakan benang merah tadi.

Contoh diibaratkan kamu adalah seorang pembalap F1 atau MotoGp, kamu mau bergaya berkendara seperti apa itulah gaya menulismu, sedangkan jalur atau rute balap adalah benang merahmu.


Kalau teman-teman bertanya iskrim menyukai gaya tulisan seperti apa dan seperti siapa? Saya akan menjawab, saya menyukai dan bukan seperti siapa-siapa, tulisan saya adalah mewakili karakter diri saya sendiri, menulis mengalir begitu saja seperti air bah mengalir deras dalam fikiran saya, tapi ingat benang merah tadi harus tetap ada.

Nah dari ketiga tips cara mudah dan praktis diatas saya harap akan membantu teman-teman sesama Kreator disini, semoga semakin termotivasi dan terus bersemangat menulis.

Penulis atau pehobi menulis sekarang ini sangat dimanjakan dengan teknologi dan sumber yang sangat melimpah, jadi tidak ada alasan kehabisan bahan, kehabisan ide. Maka menulislah dimulai dari sekarang, menulislah dari apa yang ada dalam fikiranmu. Akhir kata saya ucapkan terimakasih, semoga bermanfaat! Pst, jangan lupa mampir di blognya iskrim yaaa di www. iskrim. com. Terimakasih... SALAM ISKRIM, Gan emoticon-Peace





emoticon-Hai

BACAAN KEREN ISKRIM LAINNYA NIH, GAN

[ HT# 244 ]
Tips Tetap Produktif Menulis
Tanpa Harus Kehabisan Ide (Bagi-Bagi Rahasia, A-Z)




[ HT# 258 ]
Tips Membuat Thread Agar Berpeluang Besar Jadi HT (A-Z)



Pentingnya Membangun 'Brand Awarness'
Bagi Seorang Kaskus K(C)reator (A-Z)




[ HT# 272 ]
Membuat Thread Mudah, Tanpa Copas Dengan Rumus 'RingGEMA'









guk



MAMPIR GAN, DI STUDIONYA ISKRIM
Web Blog: iskrim.com,
oyestekno.com

Web WP: dulandroid.com
FB: Facebook/iskrim
Instagram: iskrimkaskus
Line: Iskrimkaskus

█║▌│█│║▌║││█║▌│║▌║█║║▌║││█║▌││█
ISKRIM .com - BERITA JADI CERITA
Copyright © 2018 www. iskrim. com | All Rights Reserved
Member of Thread Creator - KASKUS






By: iskrim. com | sotoshop : iskrim




Diubah oleh iskrim 09-06-2018 02:29
0
8K
85
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
KASKUS Kreator Lounge
KASKUS Kreator LoungeKASKUS Official
1.2KThread995Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.