Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

margosaAvatar border
TS
margosa
Keluarga Korban Jatuhnya Besi Proyek Rusun Pasar Rumput Minta Klarifikasi Waskita
Keluarga Korban Jatuhnya Besi Proyek Rusun Pasar Rumput Minta Klarifikasi Waskita

Quote:




Minggu, 18 Maret 2018 | 22:11 WIB



JAKARTA, KOMPAS.com - Putra korban jatuhnya besi proyek Rusunawa Pasar Rumput, Muhammad Yoga (28), meminta PT Waskita Karya memberikan klarifikasi serta kejelasan tanggung jawab yang menimpa ibunya.

Adalah Tarminah, korban tertimpa besi proyek Rusunawa Pasar Rumput, Jakarta Selatan, yang meninggal dunia pada Minggu (18/3/2018).

"Gue, sih, minta dua hari ngejelasin kenapa-kenapanya (alasan besi jatuh hingga menimpa sang ibu). Tadi sudah bertemu anak buahnya, penginnya bertemu atasannya," kata Yoga di rumah duka Jalan Tambak II, Pegangsaan, Jakarta Pusat, Minggu malam. 

Baca juga: Waskita Akui, Dua Kali Besi di Rusunawa Pasar Rumput Jatuh

Ia mengatakan, staf pelaksana proyek yang menemui pihak keluarga tidak bisa menjelaskan detail peristiwa yang menimpa sang ibu hingga meninggal dunia. 

"Dia belum menjelaskan apa-apanya. Kami mau minta tanggung jawab, tetapi tolong kasih klarifikasi dulu apa-apanya (penjelasan kecelakaan kerja)," ujarnya. 

Dalam waktu dekat, pihak keluarga juga akan mencari tahu kronologi peristiwa ini ke Polsek Setiabudi, Jakarta Selatan.

Baca juga: Rencana Tarminah Masak Sayur Asem Berujung Duka di Pasar Rumput...

Kepala Proyek Rusunawa Pasar Rumput PT Waskita Karya, I Made Aribawadana mengatakan, pihaknya akan memberi santunan kepada keluarga Tarminah.

"Habis kejadian ini kami akan ke pihak korban untuk menyelesaikan masalah. (Kami akan memberikan) santunan dan asuransi," ujar Made pada kesempatan berbeda. 

Made menambahkan, PT Waskita juga telah mengurus proses administasi rumah sakit dan proses pemakaman Tarminah.

Baca juga: Seorang Warga Tewas Tertimpa Besi, Waskita Hentikan Sementara Proyek Rusunawa Pasar Rumput

"Pertama-tama saya atas nama pribadi menyampaikan permohonan maaf dan duka yang mendalam kepada korban. Atas kejadian ini, kami sedang melakukan penanganan korban mulai dari penanganan rumah sakit sampai dengan proses pemakaman," kata Made.

Tarminah meninggal dunia tertimpa besi saat berbelanja sayur di sekitar Pasar Rumput bersama Rodiyah, tetangganya.

Jenazah Tarminah dimakamkan di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan.

Baca juga: Warga Tabur Bunga di Lokasi Tewasnya Perempuan Tertimpa Besi Rusunawa Pasar Rumput

Akibat peristiwa tersebut, Waskita menghentikan sementara pembangunan proyek untuk penyelidikan.

Waskita sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mencari sebab pasti insiden tersebut.

https://megapolitan.kompas.com/read/...ta-klarifikasi
Diubah oleh margosa 18-03-2018 15:52
0
2.3K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.