Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jogjalurusAvatar border
TS
jogjalurus
Tips Menjaga Kesehatan dan Kualitas Sperma Tetap Moncer
Tips Menjaga Kesehatan dan Kualitas Sperma Tetap Moncer


NUSANTARANEWS.CO – Mayoritas masalah kesuburan pria berhubungan dengan kelainan sperma. Kualitas sperma juga dapat menunjukkan seberapa sehat seorang pria. Artinya kualitas sperma juga bisa menunjukkan kesehatan seorang pria secara keseluruhan.


Dilansir dari Daily Mail, Profesor Luciano Nardo seorang konsultan ginekolog di Reproductive Health Group, mengatakan bahwa untuk memperbaiki masalah kualitas dan kesehatan sperma ada beberap hal yang dapat dilakukan pria untuk sekaligus dapat memperbaiki kesehatan pria secara keseluruhan. Gaya hidup dapat memiliki dampak besar pada kesehatan umum termasuk kesuburan.

Berikut beberapa tips menurut Profesor Nardo yang dapat dilakukan oleh pria untuk memperbaiki kesuburan dan kualitas sperma.

Memakai Celana yang Lebih Longgar
Kualitas kesehatan sperma yang menurun salah satunya dapat disebabkan karena meningkatnya suhu testis. Sejumlah peelitian telah mencoba menemukan hubungan antara celana ketat dengan jumlah sperma abnormal yang lebih tinggi.

Meskipun secara pasti belum ditemukan kaitannya, akan tetapi para ahli menyarankan agar sebaiknya pria memilih mengenakan pakaian dalam dan celana yang lebih longgar untuk mengurangi tekanan area Mr.P dan juga membiarkannya bernapas dan bergerak lebih leluasa.

Tidur yang Cukup
Kurang tidur dikaitkan dengan berbagai masalah kesehatan. Sementara memiliki tidur yang cukup dapat membuat tubuh lebih segar dan menghilangkan kelelahan lebih baik bahkan saat kita berada dalam pekerjaan paling sibuk dan melelahkan sekalipun.
Kelelahan juga cenderung membuat orang cenderung memilih makanan manis dan minuman berkafein sehingga membuat gula darah cenderung naik dan berdampak pada penurunan kualitas sperma.
Untuk menjaga kesehatan sperma, pria sebaiknya memiliki pola tidur yang cukup dan baik.

Pengendalian Diri dari Stres
Stres juga umumnya menjadi berita buruk untuk kesehatan secara keseluruhan baik pria maupun wanita. Stres juga memiliki efek yang tidak baik bagi kesuburan. Selama ini banyak masalah kesuburan yang kemudian dilimpahkan kepada wanita, mereka menghimbau wanita yang tengah mencoba hamil tidak memelihara stres dalam pikirannya, namun hal itu juga penting bagi pria. Karena stres juga dapat mempengaruhi kesuburan pria.
Itulah beberapa tips yang dapat menjaga kesehatan sperma yang mungkin dapat anda lakukan mulai sekarang. 
Faktor-faktor lain yang perlu diperhatikan adalah pola hidup, misalnya ketika anda dan pasangan berniat memiliki anak, maka hentikan terlebih dahulu merokok dan minum-minuman beralkohol yang dapat mengganggu kebugaran pria secara keseluruhan. Selain itu aktivitas fisik atau berolah raga juga sangat baik untuk kesehatan sperma.

Kemudian jika pasangan dalam program hamil tidak juga mendapatkan kabar baik setelah satu tahun mencoba berhubungan tanpa kontrasepsi, maka segeralah perikasakan kondisi tersebut kepada dokter. Dokter dapat melakukan beberapa tes dan melakukan analisis yang memungkinkan anda mendapatkan penanganan lebih cepat



SUMBER:

 
Tips Menjaga Kesehatan dan Kualitas Sperma https://nusantaranews.co/tips-menjag...alitas-sperma/
 

 

 

BERITA TERKAIT:

 

Seks dan Pasangan Adalah Satu Faktor Penting Dalam Meraih Kesuksesan https://nusantaranews.co/seks-dan-pa...ih-kesuksesan/

 

 

Beberapa Tips untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri https://nusantaranews.co/beberapa-ti...ercayaan-diri/

 

Sayuran Hijau dan Salad Membuat Otak Lebih Muda https://nusantaranews.co/sayuran-hij...ak-lebih-muda/

 

Tomat dan Apel, Buah Terbaik Untuk Dikonsumsi Perokok? https://nusantaranews.co/tomat-dan-a...sumsi-perokok/

 

Makanan Sehari-Hari Yang Dapat Bantu Menjaga Kesehatan Kulit https://nusantaranews.co/makanan-seh...sehatan-kulit/

 
Apakah Membekukan Susu Itu Aman? https://nusantaranews.co/apakah-memb...susu-itu-aman/
0
1.3K
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.