tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Jangan mudah tergoda dengan yang serba instan GanSis !
Siapa yang tak tergoda dengan sesuatu yang serba instan? Di zaman yang serba canggih ini seringkali banyak sekali dengan sesuatu yang instan, mulai dari berkirim pesan hingga banyak jenis-jenis makanan yang instan. Adanya sesuatu yang instan satu sisi membuat kita tak terlalu sulit dengan keadaan hidup, namun di sisi lain  bisa membuat kita malas dan tidak mau bekerja keras.


Credit : it-manager.pl

Tak dapat dipungkiri bahwa sesuatu yang instan bisa membuat nyaman, seperti kita pengen beli makanan tapi mager tinggal pesan lewat delivery order, dan banyak hal-hal lainnya yang serba instan. Sesuatu yang instan memang menarik, tak semua hal bisa diselesaikan dengan sesuatu yang instan, seperti dalam menyelesaikan permasalahan yang rumit tak bisa diselesaikan secara instan, tapi perlu identifikasi yang tepat dan pengambilan keputusan yang tepat dalam mendapatkan solusi.

Segala sesuatu yang instan memang menggoda, banyak yang mencari popularitas secara instan namun ujungnya malah kurang menyenangkan. Sebagai contoh-contoh orang yang berhasil meraih popularitas instan sebut saja sinta dan jojo, udin sedunia hingga norman kamaru, mereka berhasil menghasilkan popularitas yang instan namun lama kelamaan mereka mulai meredup dan tidak muncul lagi di dunia hiburan. Mendapat popularitas secara instan memang menyenangkan, tapi ujungnya tak akan pernah membuat kita puas, karena  popularitas secara instan tidaklah bisa bertahan lama, mudah bersinar namun mudah sekali untuk tenggelam. Berbeda dengan orang yang meraih popularitas secara bertahap dan berjuang keras, mereka kebanyakan bisa bertahan lama dalam mempertahankan popularitasnya.

Mencari kekayaan pun tak bisa di cari dengan instan, tapi perlu sebuah perjuangan untuk menggapainya. Jikapun ada yang meraihnya secara instan, kebanyakan mereka ujungnya tak bahagia. Dapat kekayaan dari sesuatu yang haram seperti dari hasil mencuri atau korupsi, ujungnya berakhir di jeruji besi. Lalu bagi orang yang percaya dengan mistis, ada orang yang berusaha meraih kekayaan dengan pesugihan, namun kebahagiaan yang didapat hanya sesaat dan ujungnya mereka pun tak berakhir bahagia bahkan ada yang tragis nasibnya.


Credit : hipwee.com

Begitu juga dengan makanan, makanan secara instan pun nyatanya seringkali menimbulkan efek negatif bagi pemakannya, bahkan berisiko menimbulkan penyakit bagi yang memakannya. Tak heran bila orang-orang tua di zaman dahulu mereka sehat dan kadang berumur panjang,  jarang sekali mereka terkena penyakit karena mereka selalu memakan makanan yang sehat dan bergizi, bukan makanan-makanan yang secara instan.

Sesuatu yang instan memang menarik, namun jangan sampai kita terlena dengan sesuatu yang instan. Punya keinginan? Perjuangkan secara bertahap dan nikmati prosesnya. Karena segala sesuatu kesuksesan yang didapat lewat perjuangan keras akan terasa indah untuk dikenang saat kita sukses nanti.


Sumber : Ide Sendiri
Sumber gambar via google images



Quote:




Diubah oleh tafakoer 12-03-2018 00:45
0
9.4K
73
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.