Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

irenahartoyoAvatar border
TS
irenahartoyo
iOS 11.3 Bawa Animoji Baru dan Pengontrol Baterai


Jakarta - Apple baru saja merilis iOS 11.3 untuk developer. Sejumlah fitur baru diberikan, apa saja?

Saat detikINET mengunduh iOS 11.3 Developer Beta ukurannya cukup besar, yakni 2,2 GB. Dengan besarnya ukuran file, jelas ini adalah major update.

Dalam keterangan resminya, perusahaan berbasis di Cupertino, California, Amerika Serikat itu memaparkan fitur apa saja yang dibawa pembaruan ini.

1. Baterai

Sesuai yang dijanjikan Apple, pembaruan iOS 11.3 membawa pengontrolan baterai. Kita bisa melihat bagaimana kondisi kesehatan baterai iPhone. Selain itu memberikan rekomendasi jika baterai perlu di service.

Selain itu, pengguna dapat melihat fitur manajemen daya secara dinamis dalam mengelola performa maksimum untuk menghindari iPhone mati mendadak. Namun perlu diingat semua kemampuan ini hanya tersedia di iPhone 6 ke atas.

Untuk menggunakan fitur ini cukup mengakses Settings > Battery.

2. Animoji Baru

Pengguna iPhone X akan lebih senang. Pasalnya Apple menambahkan Animoji baru di iOS 11.3.

Saat dirilis, Apple memberikan 12 Animoji. Kini, perusahaan yang dikomandoi Tim Cook itu memberikan empat Animoji baru, yakni Singa, Naga, Beruang dan Tengkorak.


3. Pengalaman AR Baru

Apple kembali meningkatkan pengalaman Augmented Reality (AR) dengan menyematkan ARKita 1.5 di iOS 11.3. Selain permukaan horisontal seperti meja dan kursi, ARKit kini dapat mengenali dan menempatkanm benda virtual pada permukaan vertikal seperti dinding dan pintu.

Pemetaan permukaan bentuk tidak beraturan seperti meja bundar pun diklaim lebih akurat. Selain itu, ARKit 1.5 dapat mengenali gambar 2D, seperti tanda, poster dan kerya seni. Sehingga ini akan memberikan pengalaman lebih baik ketika diaplikasikan pada pameran di sebuah museum.

4. Pesan

Apple membawa Business Chat yang menjadi cara baru berkomunikasi bisnis secara langsung lewat aplikasi Messages. Dengan fitur ini pengguna dapat membuat jadwal pertemua atau melakukan pembeliaan menggunakan Apple Pay.

Apple menjamin fitur Business Chat ini tidak membagi nomor kontak pengguna. Selain itu pengguna dapat berhenti melakukan percakapan kapanpun. Saat ini Hilton, Lowe's,, Discover dan Wellz Fargo telah menggunakan fitur ini.

Apple pun memberikan kemampuan pengguna untuk membaca dan menghapus pesan di perangkat manapun dengan ID Apple yang sama.

5. Health Records

Fitur Health Records yang baru menyatukan rumah sakit, klinik dan aplikasi Health untuk memudahkan konsumen melihat data medis mereka yang tersedia dari beberapa penyedia layanan, kapanpun mereka memilih.

Pasien dari institusi medis yang berpartisipasi akan mendapatkan informasi dari berbagai institusi yang disusun dalam satu tempat dan mendapat pemberitahuan reguler untuk hasil lab, obat, kondisi dan lainnya. Data Catatan Kesehatan dienkripsi dan dilindungi dengan kode akses.

6. AirPlay 2

Fitur ini tidak disebutkan Apple. Tapi para developer menemukan iOS 11.3 membawa AirPlay 2 untuk mendukung konfigurasi multi-ruangan agar dapat mengontrol lebih mudah. Fitur ini sudah diperkenalkan dalam ajang WWDC 2017.

7. Apple Music

Akan menjadi rumah bagi musik video. Pengguna dapat streaming semua video musik yang diinginkan tanpa terganggu dengan iklan. Mereka bisa melihat video terbaru, klasik dan favorit dalam sebuah playlist.

8. Apple News

Apple News akan melakukan peningkatan pada bagian Top Stories dan memberikan video terpenting tiap harinya.

9. Hocumit

Developer diberikan cara baru untuk menambah dukungan Hocumit pada aksesori yang sudah ada demi menjaga privasi dan sekuriti.

10. Dukungan Advanced Mobile Location (AML)

Secara otomatis akan mengirimkan lokasi terkini ketika melakukan panggilan ke layanan darurat di negara yang mendukung AML.

https://m.detik.com/inet/consumer/d-3832886/ios-113-bawa-animoji-baru-dan-pengontrol-baterai
0
1K
11
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.