- Beranda
- The Lounge
Ini Dilema-dilemanya Orang Setelah Menikah
...
TS
tinylady
Ini Dilema-dilemanya Orang Setelah Menikah
1. Tinggal Sama Orangtua atau Tinggal Sendiri
Mengarungi kehidupan baru dengan berumah tangga, ada banyak impian-impian yang sudah dibangun jauh-jauh hari sebelum menikah. Ada yang ingin hidup mandiri, punya rumah sendiri, dan mengatur rumah tangga berdua pasangan. Tapi gak sedikit orangtua yang masih belum rela jauh dari anaknya, meski anaknya sudah menikah.
Membahagiakan hati orangtua adalah kewajiban seorang anak. Namun kalau sudah punya rumah tangga sendiri, di situlah dilema bagaimana membahagiakan orangtua yang masih ingin dekat dengan anaknya muncul. Teman TS cerita, setelah menikah ibu suaminya sangat sedih ketika suaminya memilih hidup berdua dengan istrinya. Ibunya bahkan berteriak ngamuk saat anaknya bilang sudah mengontrak rumah.
Ada juga Ibu yang mengikhlaskan anaknya hidup berdua dengan suaminya, tapi lalu curhat ke anaknya bahwa ibunya kesepian sejak Ia pergi. Dilemanya disitu, ketika anaknya sudah punya tanggung jawab kepada suaminya tapi juga punya balas budi sepanjang masa kepada ibunya.
2. Dilema Ibu Karir: Pilih Tetap Berkarir Tapi Anak Sama Baby Sitter, atau Mengasuh Sendiri Tapi Resign
Coba Agan Sista di sini ada yang bisa jawab Gak?
Pastinya setiap pasangan punya concernmasing-masing soal hal ini. Ada yang lebih ingin mengasuh anak sendiri, sedangkan ada yang lebih butuh mengamankan finansial keluarga dengan terus bekerja. Yang jelas apapun keputusannya harus berupa keputusan bersama nih Gan. Biar semua pihak paham sama konsekuensi dan siap ngejalanin risikonya.
3. Dilema Suami: Berapa Pembagian Keuangan Suami dengan Istri?
Pembagian keuangan bisa jadi dilema buat suami. Ada laki-laki yang memilih menyerahkan semua penghasilannya kepada istri, dan ada yang berapa persen ke istri. Di satu sisi, buat suami yang merokok, kebutuhan buat beli rokok harus tersedia, jadi agak sulit kalau kasih semuanya ke istri. Namun di satu sisi, tanggung jawab ke istri itu besar. Misalnya terjadi apa-apa, lalu suami susah dihubungi, sulit juga kalau istri gak pegang uang, apalagi kalau istrinya tidak berpenghasilan. Gimana kalau dengan Agan nih? Apa masalah ini jadi dilema buat Agan, atau ya lempeng-lempeng aja?
4. Nyicil Kendaraan Atau Utamain Nyicil Rumah Dulu?
Penghasilan karyawan yang pas-pasan, bisa bikin dilema dua kebutuhan di atas. Satu kali gaji sebulan yang cuman pas buat satu cicilan aja bikin semaput sih. Gimana kalau Agan Sista mengatasinya?
5. Punya Anak Kedua Segera Atau Nanti Dulu?
Punya anak memang bikin kehidupan berumah tangga jadi jauh lebih berwarna, oleh lucunya dan gemasnya, tapi juga ada dramanya. Di sisi lain, punya anak butuh biaya yang lebih. Ini yang jadi salah satu pertimbangan apakah ingin segera punya anak kedua setelah si sulung lahir, atau menundanya.
Tuh ternyata gak cuma jomblo aja yang dilema dan punya masalah, orang menikah justru lebih rumit dilemanya Gan Sist.
Nah, kalau Agan Sista sendiri yang sudah menikah, sharing dong dilema yang dihadapi?
Sumber: pemikiran sendiri
4iinch dan anasabila memberi reputasi
2
17.7K
128
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.7KThread•89.4KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya