sivaruck4Avatar border
TS
sivaruck4
Transjakarta Tanah Abang Explorer Angkut 12.000 Penumpang Setiap Hari

Iwan Supriyatna
Kompas.com - 04/01/2018, 20:40 WIB
http://megapolitan.kompas.com/read/2...ng-setiap-hari

Suasana di Jalan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta, Jumat (22/12/2017). Sehubung keputusan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, ruas jalan di depan stasiun ditutup untuk kendaraan bermotor pada pukul 08.00-18.00 WIB.
Suasana di Jalan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta, Jumat (22/12/2017). Sehubung keputusan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, ruas jalan di depan stasiun ditutup untuk kendaraan bermotor pada pukul 08.00-18.00 WIB.(MAULANA MAHARDHIKA)

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengatakan, sejak dioperasikan pada 22 Desember 2017, penumpang yang menggunakan jasa bus transjakarta Tanah Abang Explorer terus mengalami peningkatan.

Berdasarkan data yang dimilikinya, setiap harinya transjakarta bisa mengangkut penumpang sebanyak 12.000 orang yang ingin beraktivitas di kawasan Pasar Tanah Abang.

"12.000 penumpang hampir setiap harinya, itu data per Kamis ini," kata Budi saat menghadiri focus group discussion penataan lalu lintas dan kawasan Stasiun Tanah Abang di Hotel Millenium, Jakarta, Kamis (4/1/2018).

Budi menuturkan, armada yang beroperasi mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB ini mengintegrasikan layanan dengan angkutan umum yang ada di beberapa titik di kawasan Pasar Tanah Abang.

Baca juga : Dirut Transjakarta: Kami Tidak Ambil Rezeki Angkot di Tanah Abang

"Jadi kami seperti saat ini, jadi feeder (pengumpan) yang mengantarkan penumpang menuju angkot dan mikrolet," ucap Budi.

Dengan melihat tingginya Animo masyarakat terhadap Tanah Abang Explorer, pihaknya berencana menambah armadanya yang semula 10 unit menjadi 15 unit dengan kapasitas tampung 41 penumpang duduk dan 27 penumpang berdiri.

Rute yang dilewati adalah Halte Stasiun Tanah Abang-Halte Blok G-Halte Blok B-Halte Auri-Halte Blok E-Halte Flyover Jatibaru dan kembali ke Stasiun Tanah Abang.

Baca juga : Sopir Angkot: Kami Disuruh Muter, tetapi Transjakarta Masuk Tanah Abang, Gimana Ini?

Hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan transjakarta dalam penataan Tanah Abang. Mengingat, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup satu jalur jalan yang ada di depan Stasiun Tanah Abang atau Jalan Jatibaru setiap hari mulai pukul 08.00-18.00.

Penutupan jalan itu merupakan bagian dari konsep penataan Pasar Tanah Abang jangka pendek ala Gubernur Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno.

Satu jalur jalan itu digunakan untuk PKL, sedangkan satu jalur lainnya digunakan untuk transjakarta. PKL pun disediakan tenda yang bisa didapatkan secara gratis tanpa dipungut retribusi.
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
1.3K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.