Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

khayalanAvatar border
TS
khayalan
Sabun Wajah Paling Populer di Jepang Kini Hadir di Indonesia
Sabun Wajah Paling Populer di Jepang Kini Hadir di Indonesia
Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop

Jakarta - Sabun wajah menjadi bagian penting dan paling mendasar dalam perawatan kulit wajah. Sama seperti skin care lainnya, kamu perlu memiliki sabun wajah yang efektif membersihkan kotoran dan sisa makeup.

Salah satu sabun wajah yang direkomendasikan adalah Senka Perfect Whip. Senka adalah brand dari Jepang di bawah naungan perusahaan kecantikan Shiseido yang populer dengan sabun wajah Perfect Whip-nya itu.

Di Jepang dan beberapa negara di Asia Tenggara, Senka Perfect Whip menjadi sabun muka dengan penjualan nomor satu. Hal tersebut karena kinerja sabun muka tersebut sudah tidak diragukan lagi.

"Yang membuat Senka spesial adalah karena kaya busa, busanya yang lembut sehingga mendapatkan kebersihan wajah yang intensif," ujar Regional Brand Manager Senka, Lyschelle Gotao dalam peluncuran Senka di Indonesia di restoran Skye, Thamrin, Jakarta, Kamis (14/12/2017).

Ya, keunikan sabun wajah ini adalah busanya yang melimpah dan tidak meninggalkan rasa kesat atau kulit tertarik setelah dibilas. Dengan formulasi khusus, sabun muka ini tidak membuat kulit jadi tidak nyaman.

"Senka Perfect Whip mengandung double hyaluronic acid dan white cocon essence. Dengan bahan-bahan tersebut membersihkan wajah lebih efektif tanpa membuat kulit jadi kering setelah mencuci muka," tambah Lyschelle.

Selain Jepang, Senka telah hadir di Korea, Vietnam, Thailand, Singapura serta Malaysia, dan kini juga bisa didapatkan di Indonesia. Sabun wajah yang dikenal dengan keunikan busa melimpahnya itu dipasarkan dengan harga Rp 27 ribu untuk ukuran 40 gram dan Rp 65 ribu untuk 120 gram. (kik/hst) 

https://m.detik.com/wolipop/read/201...r-di-indonesia

Busa gan...

Ane sih biasanya pake sabun b29 buat muka.. lebih ngamplas gimana soalnya ke muka.. lebih kinclong..

Untuk anti sinar matahari biar kulit ga item banget.. ane biasanya pake pavingblok.. yg dijamin anti tembus sinar matahari maupun sinar laser sekalipun..
Diubah oleh khayalan 14-12-2017 10:30
0
5.1K
52
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.