Kaskus

Sports

Kaskus SportAvatar border
TS
Kaskus Sport
Napoli Akhirnya Telan Kekalahan, Inter Kuasai Klasemen Serie A
Rentetan catatan tak terkalahkan Napoli di pentas Serie A akhirnya terhenti. Adalah Juventus yang memberikan Napoli kekalahan perdana di Serie A, di depan pendukungnya sendiri dengan skor tipis, 0-1.

Napoli Akhirnya Telan Kekalahan, Inter Kuasai Klasemen Serie A

Kekalahan yang diderita Napoli ini terasa semakin menyakitkan, karena satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan tersebut dicetak oleh sang mantan, Gonzalo Higuain. Gol yang dicetak Higuain ini membuat gawang Napoli menjadi salah satu target favoritnya. Karena dari lima pertandingan terakhir Higuain saat melawan Napoli, sang bomber berhasil mencetak lima gol.

Kekalahan ini menjadi yang ketiga bagi Napoli dari 45 pertandingan terakhir di Serie A. Dimana dua dari tiga kekalahan tersebut diderita saat mereka harus berhadapan dengan Juventus.

Napoli Akhirnya Telan Kekalahan, Inter Kuasai Klasemen Serie A

Kekalahan yang dialami Napoli dimanfaatkan dengan sangat baik oleh Inter Milan. Menjamu Chievo, La Beneamata berhasil menang dengan skor telak 5-0 dan menggusur Napoli dari puncak klasemen sementara.

Ivan Perisic menjadi bintang pada pertandingan tersebut. Winger asal Kroasia ini mencetak hat-trick, sementara dua gol lainnya dicetak oleh Mauro Icardi dan Milan Skriniar.

Saat ini Inter mengoleksi 39 angka dari 15 pertandingan di Serie A, menyamai catatan terbaik mereka sepanjang sejarah yang terjadi pada musim 2006-07. Dimana ketika itu Inter berhasil menjadi Scudetto di akhir musim.
0
1K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Olahraga
Berita Olahraga
KASKUS Official
15.2KThread6.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2026 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.