Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi

gangel160487Avatar border
TS
gangel160487
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Hi guys.. Film adalah sesuatu yang unik. Visual dan audio yang keren sehingga kadang kala selalu tergiang ngiang apa yang diucapkan tokoh utama/penjahat.

Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Prakata
Film adalah sarana terbaik untuk menggambarkan imajinasi seseorang. Namun, film juga bisa menjadi media yang bagus untuk menjelaskan realita dan kehidupan sehari-hari. Banyak film yang mengambil ide dari kehidupan nyata dan berhasil memenangi penghargaan tertinggi dalam dunia film, yakni Oscar.
Diantara ide film tentang kehidupan sehari-hari, tema ekonomi dan finansial menjadi salah satu tema yang cukup menarik untuk diangkat ke dalam film. Bahkan, demi mengangkat tema agar bisa booming di pasaran, beberapa sineas dan bintang film terkenal membintangi beberapa film tersebut.

Berikut adalah 10 film favorit tentang investasi dan trading yang wajib Anda tonton. Ada beberapa film dokumenter, serial TV, dan film layar lebar. Silakan belajar trading dan investasi, sambil makan pop corn dan menonton film.
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
1. The big short (2015)
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
The Big Short, film yang menceritakan tentang bubble properti (subprime mortgage crisis) tahun 2007-2008 di Amerika. Film The Big Short dianggap paling akurat dan mudah untuk dipahami bagi orang awam untuk memahami peristiwa tersebut. Film ini memberikan gambaran jelas tentang Banking Trading dan Transaksi Derivatif
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Salah satu adegan ..
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi

2. Boiler room (2010)
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Dibintangi Vin Diesel, Ben Affleck. Dirilis pada akhir dot-com bubble, film drama ini mengisahkan sekelompok pemuda drop out yang dipekerjakan menjadi pialang. Mereka bekerja di "ruang boiler" dari broker saham dan menjadi kaya raya. Akhirnya mereka menjadi terperangkap dalam keserakahan di dunia keuangan. Film yang mirip dengan Boiler Room adalah The Wolf of Wall Street, berdasarkan kehidupan Jordan Belfort, mengisahkan naik turunnya kehidupan dari pialang saham karismatik dan tidak bermoral yang berakhir di penjara karena penipuan. Cuma The Wolf of Wall Street menurut saya terlalu panjang, dan terlalu banyak kata-kata "f*ck".
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi

3. Margin Call (2011)
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Dibintangi Zachary Quinto, Stanley Tucci, Kevin Spacey, Paul Bettany. Film ini menceritakan apa yang terjadi 36 jam di sebuah bank investasi besar di awal krisis keuangan 2007/08. Seorang analis junior menemukan ada yang salah pada keuangan perusahaannya. Terus terang saya agak ngantuk saat menonton film ini. Film ini memang temponya lambat. Jika tidak mengetahui latar belakang tentang krisis keuangan 2007/08 mungkin Anda akan bingung menonton film ini.

4. The wolf of the wall street (2013).
The wolf of wall street menceritakan tentang perjalanan seorang pria muda bernama jordan belfort (leonardo dicaprio), dia asalah seorang pemilik broker di wall street yang sukses. Film ini pertama kali dibuka oleh sebuah iklan televisi tentang stratton oakmont, inc. , lengkap dengan narasi yang menceritakan tentang para broker di wall street layaknya banteng atau singa. Setelah itu anda akan dibawa kembali pada beberapa tahun sebelumnya, di mana jordan belfort masih menjadi seorang pria muda biasa yang tengah mencari pekerjaan di wall street.

Kisah bermula saat jordan belfort yang memiliki istri bernama teresa petrillo (christin milioti) mulai bekerja di wall street sebagai broker pemula. Jordan kemudian menjalani hari-hari di wall street yang sangat sibuk. Di sana ia bertemu dengan bosnya yang sangat santai, mark hanna (matthew mcconaughey), yang mengajaknya minum serta mengajarinya tentang cara-cara untuk dapat bertahan di wall street, dengan segala deadline dan rutinitas padat yang membuat gila. Jordan kemudian memulai hari pertamanya sebagai broker berlisensi pada tanggal 19 oktober 1987, alias black monday, di mana harga saham anjlok drastis sehingga jordan pun kehilangan pekerjaannya di wall street.

Jordan kemudian menemukan sebuah pekerjaan sebagai broker di long island, tepanya di investor center, sebuah kantor saham di pusat perbelanjaan kecil. Sesampainya di sana, jordan sangat terkejut karena rupanya investor center merupakan kantor saham kecil yang mempekerjakan broker amatir, dengan harga saham yang kecil. Namun bertekad untuk sukses, jordan menerima pekerjaan sebagai broker di sana dan rupanya dapat menjual saham dengan sangat profesional.

Sukses dengan pekerjaan barunya, jordan menjadi orang kaya bahkan mampu membeli sebuah mobil jaguar. Di sebuah bar, jordan kemudian didekati oleh donnie azoff (jonah hill) karena tertarik dengan pekerjaan apa yang jordan miliki sehingga dapat membeli sebuah jaguar. Setelah mengobrol cukup lama, jordan dan donnie pun berencana untuk membuat perusahaan brokernya sendiri yang dinamakan stratton oakmont.

Dari sanalah petualangan jordan dimulai untuk menjadi pemilik perusahaan broker besar. Jordan harus melewati berbagai cara, halal dan tidak, untuk dapat membesarkan perusahaannya. Jordan pun terpaksa memasuki kehidupan barunya sebagai seorang yang sukses, termasuk bercerai dengan istri lamanya dan menikahi wanita baru, berurusan dengan agen fbi, pemilik bank swiss, narkoba, dan petualangan lainnya yang seru.
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Nih tambahan cuplikan hot..
1. Margot r
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Cuplikan 2
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Ending ..
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi

Anyway Film Wall Street, DiCaprio Jadi Saksi di Persidangan

Leonardo DiCaprio memainkan karakter controversial Jordan Belfort di film The Wolf of Wall Street. Gara-gara peran itu, dia pun harus menyediakan waktu untuk menjadi saksi di persidangan.

Pembuatan film produksi Paramount Pictures itu merembet ke jalur hukum. Seorang pria bernama Andrew Greene, menuntut produser dan Paramount Pictures sebesar US$ 15 juta.

Bukan hanya itu guys.. Gara gara ni film dikutip dari republika.com

terkait dengan 1MDB," kata jubir DiCaprio.

Sang jubir menegaskan, DiCaprio dan lembaganya akan secara maksimal membantu penyelidikan kasus penggelapan dana. Hingga saat ini, Departemen Kehakiman AS telah menyita royalti film the Wolf of Wall Street.

Penegak hukum di AS juga menyita lebih dari 1 miliar dolar AS aset yang diduga terkait dengan 1MDB. Departemen Kehakiman AS menyebutkan, sedikitnya 3,5 miliar dolar AS telah dicuri dari 1MDB oleh orang dekat Perdana Menteri Malaysia Najib Razak.

Menurut pihak berwenang di AS, 1,3 miliar dolar AS yang telah disita sebelumnya digunakan untuk membeli aset di AS, termasuk properti mewah di New York dan California. Uang tersebut juga dibelikan karya seni Vincent van Gogh dan Claude Monet.

Penyelidikan lanjutan menyebutkan, dana juga digunakan untuk membiayai pembuatan film the Wolf of Wall Street. Dana mengalir melalui perusahaan produksi film Red Granite Pictures yang didirikan oleh putra tiri Perdana Menteri Najib Razak, Riza Shahriz Abdul Aziz. Selain film soal pialang saham itu, perusahaan ini juga memproduksi film Daddy's Home pada 2015 dan Dumb and Dumber To pada 2014.

Atas kaitan dengan 1MDB, sebuah lembaga amal Swiss meminta DiCaprio mengundurkan diri dari posisinya sebagai duta perdamaian PBB, pekan lalu. Bruno Manser Fund adalah LSM (lembaga swadaya masyarakat) asal Swiss yang mengampanyekan antikorupsi.

Mereka menyambut baik klarifikasi terbuka DiCaprio. Namun, mereka tetap memintanya membuka soal hubungan finansialnya dengan Aziz, Red Granite Pictures, dan teman Aziz, Jho Low, yang juga terdapat dalam tuntutan.

Direktur Eksekutif Bruno Manser Fund Lukas Straumann mengatakan, pernyataan publik DiCaprio telah membawa pertanyaan lebih lanjut. "Berapa banyak uang yang ia dan lembaganya dapat dari orang politik Malaysia itu dan mengapa ia tidak melakukan pemeriksaan atas dana yang diterimanya?" kata Straumann.

LSM itu pun mempertanyakan apakah benar DiCaprio akan mengembalikan uang yang ia terima dari the Wolf of Wall Street. Jumlahnya diperkirakan sekitar 25 juta dolar AS.

Namun, pada Senin (17/10), juru bicara PBB, Stephane Dujarric, menyatakan dukungan untuk aktor berusia 41 tahun tersebut. Dujarric mengaku mengerti bahwa lembaga DiCaprio telah bekerja sama dengan AS untuk memecahkan kasus. "Kami terus menyambut baik semua jasanya demi isu perubahan iklim," kata Dujarric.

Diduga Najib
Sejak awal, Departemen Kehakiman AS tidak menyebut nama DiCaprio, hanya menyebut "Hollywood Actor 1". Pemerintah AS juga merilis informasi soal inisial "Malaysian Official 1" yang menerima lebih dari 700 juta dolar AS di rekening pribadinya. Inisial itu diyakini adalah Najib.

Najib selama ini secara konsisten menyangkal tuduhan berbuat salah. Ia pun tetap teguh pada posisinya sebagai pemimpin negara meski gelombang oposisi memintanya turun. Kelompok Bersih berencana menggelar demonstrasi pada 19 November untuk meminta Najib mengundurkan diri. Oposisi juga meminta penyelidikan independen atas skandal finansial itu.

5. Trading Places (1983)
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
John Landis yang berperan sebagai sutradara membuat film ini pada tahun 1983. Film ini cukup sukses di pasaran Amerika dengan berhasil menduduki 10 besar selama 17 minggu. Berkisah tentang Louis Winthorpe III dan Eddy Murphy yang berperan sebagai tunawisma. Keduanya bertukar peran dan menjadi sahabat di sepanjang film. Film ini mengajarkan bahwa timing adalah hal krusial dalam perdagangan komoditas

6. Wall Street
Film ini dirilis pada tahun 187, Wall Street disutradarai oleh Oliver Stone yang berkisah tentang seorang pialang saham muda, diperankan oleh Charlie Sheen yang mau melakukan apa saja untuk mendapatkan posisi penting di perusahaan.
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
7. Barbarian at The Gate
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Film yang diangkat dari buku karya Bryan Burrough dan John Helyar ini menceritakan tentang pembelian berjangka RBR Nabisco. Dibintangi oleh James Garner dan Jonathan Pryce, film ini cukup sukses menarik perhatian di masanya.

8. Maxed Out: Hard Time, Easy Credit and The Era of Predatory Lenders
Film dengan judul yang panjang ini memberikan pelajaran yang berharga tentang masalah kredit dan pinjaman yang mempengaruhi masyarakat waktu itu. Film ini dibintangi oleh Chris Barret, Mark Mumma, Elizabeth Warren, dan Ronald Reagan.

9. The Ascent of Money: A Financial History of The World
The Ascent of Money adalah serial dokumenter yang diangkat dari karya Profesor Harvard Niall Ferguson. Film ini memberikan pelajaran betapa kompleksnya sistem keuangan global yang sudah terjadi selama berabad-abad.

10. Wall Street 2: Money Never Sleeps
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Film keenam ini termasuk film yang masih baru. Dibintangi oleh Michael Douglas dan Shia Labeouf, film ini mengangkat kembalinya Gordan Deko dari penjara selama 8 tahun akibat insider trading dan penipuan sekuritas.

Bonus..
11. Too Big To Fail
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Too Big To Fail mengambil kisah dari krisis ekonomi yang melanda Amerika Serikat pada tahun 2008. Banyak bank-bank besar seperti Lehman Brothers dan Merrill Lynch roboh dan harus terpuruk, pasar modal menjadi kacau balau, sehingga Amerika menghadapi Great Ressension

12. Money for Nothing
Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Money for nothing adalah film besutan Jim Bruce yang mengambil cerita tentang 100 tahun The Fed, kebijakan dan dampak ekonomi Amerika yang berujung pada krisis tahun 2008.

Sekian and enjoy guys...

Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi

Thread ane lainnya:
https://m.kaskus.co.id/thread/5a1faa5cddd770803b8b456d/terinspirasi--orang-orang-yang-menginspirasi-lentera-jiwa

https://www.kaskus.co.id/post/5a1780...9a398f6c8b4568
https://www.kaskus.co.id/thread/5a16...rgi-terbarukan
https://www.kaskus.co.id/thread/5a16...main-besar-dsb
https://www.kaskus.co.id/thread/5a16...pengolahan-nya
https://www.kaskus.co.id/thread/5a16...an-ekonomi-nya
https://www.kaskus.co.id/thread/5a14...ekonomi-jepang

http://www.kaskus.co.id/thread/57677...-mula---marvel
http://www.kaskus.co.id/thread/57626...b-ini-mie-atau
http://www.kaskus.co.id/thread/57678...m-di-singapura
http://www.kaskus.co.id/thread/5763b...-calon-pemeran
http://www.kaskus.co.id/thread/57624...e-sera-sera-bb
http://www.kaskus.co.id/thread/57610...m-tersebut-pic
http://www.kaskus.co.id/thread/57611...ng-awas-ngiler

Subprime mortgage ... Film film asyik mengenai ekonomi dan investasi
Diubah oleh gangel160487 04-12-2017 01:15
gang60487900
gangel1604
gangel1604 dan gang60487900 memberi reputasi
2
3.8K
22
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.