Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

asyah93Avatar border
TS
asyah93
Waspada Petir! Kamu Perlu Tahu Tips Aman Ini
Waspada Petir! Kamu Perlu Tahu Tips Aman Ini
Musim penghujan memang sudah mulai sejak bulan lalu gan. Hujan terkadang membuat aktivitas kita sedikit terhambat, kadang jadi malas buat gerak deh karena cuaca dingin yang enaknya buat tidur.

Eitss agan n sis perlu waspada kalau musim hujan, bukan hanya banjir atau longsor aja gan. Ada fenomena alam satu ini yang perlu kalian waspadai. Pengalaman ane nih saat hujan disertai petir, rumah ane kena sambaran petir gan. Aduh tobat deh gendang telingan jadi saksinya maha dasyatnya Tuhan menciptakan petir.

Nah kali ini ane mau bagi tips untuk agan n sista supaya tidak mengelami apa yang ane alami.

Sebelumnya kita harus kenalan dulu nih dengan istilah dari petir, dan darimana asalnya petir. Dilansir dalam www.academia.edu.com petir adalah fenomena alam yang melepaskan muatan elektro atau listrik karena gesekan awan-awan. Pelepasan ini disertai pancaran cahaya dan radiasi.

Jangan main-main nih gan dengan namanya petir, karena sudah beberapa berita duka mengenai korban yang tewas karena sambaran petir.
Salah satu berita yang bisa buat merinding datang dari Kota Brescia Negara Italia. Dikabarkan dari vivanews.com bahwa tahun 1789, sebanyak 3000 orang tewas tersambar petir.

Hal dikarenakan geraja sekitar yang tidak memiliki penangkal petir, dan di dalam gereja terdapat bubuk mesium yang memicu kebakaran kota. Kalau di Indonesia sendiri tewasnya satu orang dan tujuh lainnya luka-luka karena satu diantaranya menggunakan telepon saat berteduh di Saung.

Mengerikan kan Gan n Sis, nah ini pula yang perlu di waspadai Gan. Kalian harus wajib lakukan ini. Petir bisa menyambar dimana saja, banyak dalam ruangan maupun di luar ruangan.

☆Ketika Di Luar Ruangan
1. Jangan berlindung di bawah benda-benda logam.

2. Jangan berlidung di bawah sayap pesawat
Bagi agan n sista yang bekerja di Bandara atau saudarany yang bekerja disana, perlu diwaspadai bahwa sayap pesawat adalah benda yang mudah menghantarkan aliran listrik termasuk petir. Makanya kalau sudah dengar petir jauhi badan pesawat gan.

3. Jauhi tiang layar
Kalau hobi maen bola dan sudah dengar petir, berpikir ulang deh untuk tetap lanjut maen bola. Karena tiang gawang ataupun tiang berbahan logam bisa mempercepat aliran listrik jika petir datang.

4. Jongkok dan rapatkan kedua kaki
Jika mendengar petir saat di luar agan n sis bisa lakukan ini, jongkok dengan merapatkan kedua kaki dan tundukkan kepala serendah mungkin, tanpa menyentuh tanah langsung.

5. Jangan berdiri di bawah pohon
Biasanya kalau hujan dan kita sedang di luar enaknya neduh di bawah pohon. Nah ini yang harus dirubah gan. Hindari pohon jika tanda-tanda petir sudah terlihat. Karena pohon dapat tersambar walaupu tidak memiliki aliran listri.

6. Jangan berdiri berdekatan
Ingin romantis malah petaka, ingat gan saat petir datang kamu jangan bergerombolan. Atur jarang kamu dengan rekan yang berteduh sekitar lima meter. Hal ini bisa menjaga aliran listrik yang ada dalam tubuh manusia.

☆Ketika Dalam Ruangan
Nah tips ini jika kamu berada di dalam ruangan seperti rumah atau kantor. Perlu diwaspadai jika ada petir.

1. Matikan seluruh aliran listrik, cabut kabel power dari stop kontak listrik dan barang elektronik lainnya
Pengalaman ane nih gan, stop kontak yang tidak dicabut menjadi malapetaka di rumah, dentuman dari stop kontak yang kemudian mengalir ke barang elektronik yang lupa dicabut menyebabkan barang tersebut mati dan rusak dan parahnya keramik lantai pecah karena aliran listrik dari tanah.

2. Jauhi telepon dan matikan handphone
Matikan perangkat telepon dan handphone. Jika tidak maka tak bisa dijamin telepon atau hp akan rusak. Maka lebih baik cabut kabel telepon dan matikan daya hp mu agar lebih aman untuk kamu dan hp kesayanganmu.

3. Jauhi pipa air
Selain melalui tanah dan tenaga listrik lainnya yang ada di rumah, kamu harus berhati-hati dengan pipa air. Matikan semua keran di kamar mandi agar petir tidak bisa melewati pipa air.
4. Gunakan sandal dari karet
Setelah hujan dan kemungkinan semua listrik di rumahmu akan padam. Maka gunakanlah sandal untuk menyalakan skring utama. Karena sandal karena merupakan benda isolator yang menghambat aliran listrik.

Oke Gan ini tips dari ane. Selain menjaga kesehatan kamu juga perlu waspada saat penghujan tiba terutama jika petir sudah memberikan sinyalnya di awal hujan turun.

Sumber gambar
www.google.com
Sumber informasi
www.geografi.com
0
11K
84
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.