Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bangtaxAvatar border
TS
bangtax
Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows
Pada thread kali ini kita akan mengetahui beberapa software atau program yang patut di instal untuk memaksimalkan pengoperasian windows pada laptop.

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows


Mengingat software sekarang ini sangat banyak dan beraneka ragam, jadi kita harus mengutamakan software yang memang berfungsi untuk kegiatan dan kinerja laptop kita. Karena, banyak sekali orang-orang yang bisa dibilang awam dengan permasalahan seperti ini, akibatnya banyak pihak yang menginstal program-program yang tidak ada fungsinya sama sekali bahkan hal itu membuat umur laptop mereka menjadi pendek.

Lalu program apa saja yang harusdipersiapkan setelah Instal Ulang ?


1. DRIVER

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows


Driver adaah sebuah software yang menghubungkan perangkat hardware dengan komputer, jenis software driver ini wajib di instal untuk mendukuing kinerja laptop kalian. Software Driver biasanya sudah diberikan saat kalian membeli laptop/pc. Namun cara alternatif untuk instal driver, kalian bisa mendownload dan instal langsung secara online menggunakan "Driver Pack Solution" . Adapun driver penting yang harus di instal, seperti: VGA , Chipset, Audio, Wireless, LAN & Touchpad.


2. SOFTWARE PENDUKUNG

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Yang dimaksud software pendukung disini yaitu program-program dasar yang bisa dibilang cukup untuk mendukung kinerja program lainnya seperti program multimedia ataupun game. Software pendukung tersebut, antara lain:

WinRar(untuk mengakses file .rar)
Adobe Reader (untuk membuka file .pdf)
Adobe Flash Player (untuk mendukung player flash)
Microsoft Net Framework / Dot Net (mendukung bahasa pemrograman untuk pengembangan sistem)
DirectX (menangani berbagai tugas dalam pemrograman multimedia)


3. BROWSER

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Walaupun Windows sudah menyiapkan default browser nya tapi kekurangannya yaitu keterbatasan extensions yang dimiliki browser tersebut, disini saya menyarankan kalian menggunakan browser yang memiliki fitur lengkap seperti Chrome & Firefox.


4. MICROSOFT OFFICE

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Microsoft Office adalah program yang menyediakan fungsi kerja untuk mengolah kata, angka, presentasi, design, surat, dll. Program ini sangat disarankan untuk kalian yang baru menginstal ulang laptop/pc kalian


5. VIDEO PLAYER

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Video player pun sudah disediakan secara default oleh windows tapi lagi-lagi ada format yang tidak bisa diplay oleh video player tersebut, dan disini saya menyarankan beberapa software video player yang sangat recomended untuk kalian, antara lain: KMPlayer, VLC Player, MPC.


6. PROGRAM UTILITY

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Program utility adalah program atau software yang berfungsi untuk melakukan maintenance, sebenarnya windows sudah menyediakan program utility internal (bawaan) seperti disk scanner, disk defragment, uninstaller, dll. Tapi jika kalian kurang puas dengan kemampuan utility internal kalian bisa menggunakan software utility external, fungsi nya juga sama, hanya saja kalian perlu menginstal lagi software utility tersebut, software tersebut antara lain: Advanced System Care, Auslogics BosstSpeed, AVG PC TuneUp, CCleaner, dll.


7. ANTI VIRUS

Program Yang Wajib Ada Setelah Instal Ulang Windows

Antivirus adalah software yang berguna untuk mendeteksi, mengamankan dan menghapus virus dari sistem komputer. Jika kalian ingin menggunakan anti viurs, sangat disarankan kalian menginstall nya cukup 1 anti virus saja, karena jika diinstal berlebihan, perlindungan komputer kalian akan menjadi lebih sensitif dan bisa mengancam sistem komputer yang tidak sepatutnya dihapus. Adapun Anti Virus yang recomended buat kalian, seperti: Avira & Eset.



Cendol nya ganemoticon-Cendol Gan emoticon-Toast Jangan lupa mampir ke Blog saya juga ya gan untuk melihat artikel menarik lainnya di BANGTAX.NET emoticon-Traveller ditunggu kunjungannya emoticon-Shakehand2
0
13.3K
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.