Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

xaruduy.Avatar border
TS
xaruduy.
Soal Jasa Cucian Khusus Muslim, Sultan Johor: Ini Bukan Negara Taliban
KOMPAS.com - MASIH ingatkah pembaca terhadap cerita seorang pengusaha jasa cucian (laundry) khusus untuk pemeluk agama Islam di Muar, Johor, Malaysia?

Hanya sehari setelah cerita mengenai jasa ini tersebarluas, Sultan Johor Sultan Ibrahim Ismail angkat bicara meluapkan kemarahannya.

“Ini bukan negara Taliban, sebagai Kepala Agama Islam di Johor, saya menegaskan, ini adalah sesuatu yang tidak dapat diterima. Ini perbuatan ekstremis,” kata Sultan Ibrahim ketika diwawancarai The Star Malaysia, Rabu (27/9/2017).

Sultan Ibrahim dengan geram memerintahkan supaya pengusaha jasa cucian itu segera menghentikan perbuatan diskriminatifnya yang memalukan dan tidak sesuai dengan visi inklusif Johor.

Jika menolak, maka jasa cucian itu akan dicabut operasinya tanpa pandang bulu, lanjut Sultan.

Selain itu Sultan memerintahkan investigasi menyeluruh terhadap peristiwa ini serta mencabut izin semua usaha yang bersikap diskriminatif.

“Saya tidak mengerti di mana pengusaha laundry ini mencuci pakaiannya ketika dia di luar negeri. Apakah dia bermaksud menyatakan bahwa hanya pakaian kaum Muslim yang bersih sedangkan yang non-Muslim tidak bersih? Saya percaya itu maksudnya,” kecam Sultan.

Sultan berusia 59 tahun itu juga meminta pengusaha jasa cucian untuk meminta maaf langsung terhadapnya serta terhadap rakyat Johor.

“Dia telah membuat rakyat Johor marah besar dengan tindak tanduknya. Ini bukan sikap yang diinginkan Johor,” kata Sultan.

Dia juga menegaskan bahwa Johor adalah negara bagian Malaysia yang memperlakukan semua warga sama rata.

Menurut Sultan, masjid di Johor terbuka untuk siapapun termasuk yang tidak memeluk agama Islam sepanjang mereka berbusana sesuai aturan.

“Jangan main-main dengan pemikiran sempit mengenai agama” tegas Sultan, sambil mengatakan bahwa dia sebagai pemimpin tidak bisa diam saja mengenai masalah diskriminatif ini.

Jika tidak, menurut Sultan, bisa-bisa muncul layanan lain yang ekstremis seperti taksi hanya untuk pemeluk Muslim.

Pengusaha jasa cucian dilaporkan telah meminta maaf. Dia akan membuka jasa cuciannnya untuk semua warga tanpa memandang perbedaan agama.

“Saya tunduk terhadap perintah Sultan serta meminta maaf terhadap Sultan dan rakyat Johor akibat peristiwa ini”.





https://www.google.co.id/amp/amp.kom...negara-taliban
Diubah oleh xaruduy. 23-10-2017 14:41
0
4.6K
46
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.